EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Meningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Pada Materi Sistem Pemerintahan Pusat Melalui Strategi Pembelajaran Make A Match Bagi Siswa Kelas IV B MIN Barabai Utara

Aina, Faridah (2015) Meningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Pada Materi Sistem Pemerintahan Pusat Melalui Strategi Pembelajaran Make A Match Bagi Siswa Kelas IV B MIN Barabai Utara. Skripsi, Tarbiyah Dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (1MB) | Preview

ABSTRAK

Aina Faridah. 2014. Meningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Pada Materi Sistem Pemerintahan Pusat Melalui Strategi Pembelajaran Make A Match Bagi Siswa Kelas IV B MIN Barabai Utara. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah, Pembimbing: Drs. Murdan, M.Ag. Kata kunci: Prestasi belajar, strategi pembelajaran make a match. Penelitian ini bertujuan dengan untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa kelas IV B di MIN Barabai Utara dapat meningkatkan prestasi belajar PKn pada materi sistem pemerintahan pusat melalui strategi pembelajaran make a macth. Pelaksanaan Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan sebanyak dua siklus, dengan cara mengikuti skenario tindakan. Siklus pertama dilaksanakan sebanyak dua kali pertemuan dan siklus kedua dilaksanakan pula sebanyak dua kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah 1 orang guru dan 20 orang siswa kelas IV B MIN Barabai Utara yang terdiri dari 13 orang laki – laki dan 7 orang perempuan dan objek penelitian ini adalah prestasi belajar PKn pada materi Sistem Pemerintahan Pusat melalui strategi pembelajaran make a macth. Pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui teknik tes, observasi, wawancara dan diskusi antara guru dengan teman sejawat sedangkan alat pengumpulan data yakni tes, observasi, wawancara, dan diskusi. Adapun peningkatan prestasi belajar PKn bagi siswa kelas IV B MIN Barabai Utara berupa (1) Hasil observasi guru yang semula pada siklus I pertemuan pertama skor 22 dengan persentasi 68,75 mendapat nilai C dan pertemuan kedua skor 24 dengan presentasi 75 mendapat nilai B. Sedangkan siklus II pertemuan pertama skor 26 dengan persentasi 81,25 nilai A dan pertemuan kedua skor 30 dengan persentasi 93,75 mendapat nilai A dengan kriteria sangat baik. (2) Siswa seluruhnya berpartisipasi dalam kegiatan dan tepat waktu dalam menjodohkan kartu soal dengan jawaban. Hal ini dapat dilihat dari hasil observasi siklus I terhadap aktivitas siswa pada pertemuan pertama 56,2% dan pertemuan kedua 62,9% dan pada siklus II dipertemuan pertama 66,9% dan pertemuan kedua 78,15%. (3) Pada hasil evaluasi siklus I pertemuan pertama dengan persentasi 40 % nilai rata – rata 64,2 dan pada pertemuan kedua dengan persentasi 45 % rata – rata 69. Ini mengalami peningkatan keberhasilan namun belum mencapai dari target indikator keberhasilan. Pada siklus II pertemuan pertama dengan persentasi 65 % nilai rata – rata 73,95 dan pada pertemuan kedua dengan persentasi 90 % rata – rata 80,55. Pada siklus II ini mengalami peningkatan keberhasilan dari target indikator keberhasilan. Peningkatan ini terlihat pada perubahan sikap siswa dalam pembelajaran antara lain: kreatifitas, kritis, keaktifan, dan kerja sama semakin meningkat. Peningkatan ini pula tidak lepas dari adanya penggunaan media/alat peraga yakni kartu-kartu yang berisikan soal dan kartu yang berisikan jawaban dapat membantu mengaktifkan siswa.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Mrs. Murtini UIN
Date Deposited: 06 Aug 2015 05:15
Last Modified: 06 Aug 2015 05:15
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/1145

Actions (login required)

View Item View Item