EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PENGARUH PEMAHAMAN ETIKA BISNIS ISLAM TERHADAP PERILAKU PEDAGANG MUSLIM DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN USAHA (Studi Kasus Terhadap Pedagang Muslim di Pasar Bamegapura Desa Sungai Danau)

Fitriana, Shinta (2014) PENGARUH PEMAHAMAN ETIKA BISNIS ISLAM TERHADAP PERILAKU PEDAGANG MUSLIM DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN USAHA (Studi Kasus Terhadap Pedagang Muslim di Pasar Bamegapura Desa Sungai Danau). Skripsi, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam.

[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (124kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (441kB) | Preview

ABSTRAK

Shinta Fitriana, 2014. Pengaruh Pemahaman Etika Bisnis Islam Terhadap Perilaku Pedagang Muslim Dalam Menghadapi Persaingan Usaha. (Studi Kasus Pedagang Muslim Desa Sungai Danau)..Jurusan Ekonomi Syariah. Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing: (1) Dr. Syaugi Mubarrak, Seef. MA. (2) Annisa Sayyid, SHI M.SI. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya ketidak sesuaian antara teori dan praktik, dimana seharusnya pedagang muslim menerapkan pedoman etika bisnis Islam, dalam kenyataanya justru melakukan tindakan yang merugikan pedagang lain maupun pembeli. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan sejauh mana penerapan etika bisnis Islam para pedagang muslim dalam menghadapi persaingan usaha di Pasar Bamegapura Desa Sungai Danau, serta menganalisis pengaruh etika bisnis Islam dan persaingan usaha terhadap perilaku pedagang muslim di Pasar Bamegaura. Penelitian ini gabungan dari metode penelitian kualitatif dan kuantitatif. Pada tahap pertama menggunakan metode kualitatif, setelah ditemukan hipotesis, selanjutnya hipotesis diuji dengan metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 1.332 pedagang, sedangkan penentuan sampel didasarkan pada hasil perhitungan rumus solvin yakni sebanyak 93 responden. Hasil analisis regresi linier berganda, menunjukkan bahwa penerapan etika bisnis Islam dan persaingan usaha mempengaruhi perilaku pedagang muslim. Dari hasil uji f, secara simultan variabel independen berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen di Pasar Bamegapura. Secara parsial (uji t) penerapan etika bisnis Islam berpengaruh signifikan, terhadap perilaku pedagang muslim. Sedangkan persaingan usaha tidak berpengaruh signifikan, karena nilai signifikansi penelitian 0,139 lebih besar dari alpha(0,05) dan Ha ditolak. Pemahaman etika bisnis Islam (penerapan) merupakan variabel yang berpengaruh paling dominan terhadap perilaku pedagang muslim di Pasar Bamegapura Desa Sungai Danau. Dengan nilai unstandardized beta sebesar 0,783 dengan tarap signifikan 0,000.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 06 Aug 2015 05:16
Last Modified: 06 Aug 2015 05:16
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/1158

Actions (login required)

View Item View Item