EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Resepsi Anak Jalanan Kota Banjarmasin Dengan Al-Qur’an

Widodo, Akhmad Agus (2021) Resepsi Anak Jalanan Kota Banjarmasin Dengan Al-Qur’an. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (109kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (518kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (131kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (305kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (316kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (257kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (296kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (72kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (143kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (881kB)

ABSTRAK

Anak jalanan adalah orang-orang yang hidup di jalanan, tidak berpendidikan, berpenampilan tidak menarik, dan sebagian pelaku kriminal. Ini disebabkan kurangnya pengetahuan mengenai moral yang diajarkan oleh Agama. Pada kesempatan kali ini penulis akan memaparkan mengenai resepsi anak jalanan Kota Banjarmasin dengan Al-Qur’an. Anak jalanan yang dimaksud adalah anak jalanan yang berada pada naungan Yayasan Anak Jalanan Yang Baik (AL-Ajyb). Permasalahan yang diangkat pada penelitian ini adalah: pertama, pandangan anak jalanan Yayasan Anak Jalanan yang Baik (Al-Ajyb) terhadap Al-Qur’an, kedua, pengamalan Al-Qur’an oleh anak jalanan Yayasan Anak Jalanan yang Baik (AlAjyb), dan ketiga, pengaruh Al-Qur’an terhadap keberagamaan dan kepribadian anak jalanan Yayasan Anak Jalanan yang Baik (Al-Ajyb). Penelitian berbentuk penelitian lapangan (field research), yaitu dengan cara turun langsung ke tempat penelitian dengan tujuan mengobservasi, wawancara serta mendokumentasi data-data yang berkaitan dengan judul penelitian yang ada di tempat penelitian. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Metode penelitian ini digunakan untuk menggambarkan berbagai gejala dan fakta yang terdapat di lapangan secara mendalam. Berdasarkan hasil dari penelitian ini, setelah bertemu dengan Al-Qur’an para anak jalanan memiliki beberapa respon, yaitu: Pertama, pandangan mereka terhadap Al-Qur’an, ada yang berpandangan bahwa Al-Qur’an adalah rumusan alam, pedoman hidup, dan obat bagi hati yang sedang gundah. Kedua, Pengamalan Al-Qur’an yang mereka lakukan adalah dengan cara berdzikir kepada Allah Swt serta mengamalkan apa yang diperintahkan oleh Al-Qur’an. Ketiga, pengaruh yang ditimbulkan Al-Qur’an terhadap keberagamaan mereka adalah dengan terlihatnya tingkat kegiatan ibadah yang mereka lakukan dan pengaruh Al-Qur’an terhadap kepribadian mereka adalah timbulnya sifat sopan santun terhadap orang lain serta terbiasa menjaga kebersihan diri.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Nur Ridha Lukmana
Date Deposited: 21 Jan 2022 01:17
Last Modified: 21 Jan 2022 01:17
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/17972

Actions (login required)

View Item View Item