EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA REALITA TERHADAP PENGUASAAN MUFRADAT BAHASA ARAB SISWA KELAS IV MIN 4 HULU SUNGAI TENGAH

Hidayati, Risyda (2022) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA REALITA TERHADAP PENGUASAAN MUFRADAT BAHASA ARAB SISWA KELAS IV MIN 4 HULU SUNGAI TENGAH. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
Keaslian Tulisan.pdf

Download (128kB)
[img] Text
Awal.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (113kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (688kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (541kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (731kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (547kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (117kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (224kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (8MB)

ABSTRAK

Berdasarkan pengalaman peneliti dalam mengamati pembelajaran bahasa Arab di MIN 4 Hulu Sungai Tengah dan berdasarkan informasi dari guru pengajar bahasa Arab di madrasah tersebut, pembendaharaan mufradat yang masih kurang pada siswa dan kesulitan dalam mengingat mufradat bahasa Arab mengakibatkan penguasaan mufradat siswa tidak maksimal. Hal tersebut diketahui berdasarkan nilai ulangan harian semester 1 siswa masih banyak yang mendapat nilai dibawah KKM pada mata pelajaran bahasa Arab yaitu ada 13 orang dari 25 siswa. . Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penguasaan mufradat bahasa Arab siswa sebelum dan sesudah menggunakan media realita dan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan dari penggunaan media realita terhadap penguasaan mufradat bahasa Arab siswa kelas IV MIN 4 Hulu Sungai Tengah. Media Realita merupakan salah sau media pembelajaran yang menggunakan benda yang nyata atau berupa benda tiga dimensi yang ada di alam sekitar serta dapat digunakan sebagai alat bantu dalam pembelajaran. Dengan menggunakan media realita sebagai alternatif media pembelajaran diharapkan dapat meningkatkan penguasaan mufradat bahasa Arab siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian ini adalah penelitian pre-experimental dengan bentuk one-group pretest-posttest design yaitu hanya menggunakan satu kelompok saja karena tidak adanya variabel kontrol dan sampel tidak dipilih secara random. Penelitian ini dilakukan di MIN 4 Hulu Sungai Tengah dan dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2021/2022. Penelitian ini menunjukkan bahwa penguasaan mufradat bahasa Arab siswa sebelum menggunakan media realita memiliki nilai rata-rata sebesar 49,60 yang menunjukan kualifikasi kurang. Penguasaan mufradat ahasa Arab setelah dilakukan pembelajaran menggunakan media realita memilii nilai rata-rata sebesar 96,00 berada pada kualifikasi sangat baik dengan peningkatan sebanyak 49,50 dari nilai rata-rata sebelumnya. Dari hasil pengujian dengan menggunakan uji Wilcoxon didapatkan nilai Z sebesar -4,443b dengan Asymp. Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 lebih kecil dari nilai ɑ yang telah ditetapkan yaitu 0,000 < 0,05. Maka Ho ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari Penggunaan media realita dapat meningkatkan penguasaan mufradat bahasa Arab siswa kelas IV MIN 4 Hulu Sungai Tengah.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 03 Aug 2022 04:09
Last Modified: 03 Aug 2022 04:09
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/20061

Actions (login required)

View Item View Item