EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pembacaan Ayat Al-Qur`an oleh Kai Arbain dalam Praktek Baurut di Desa Sungai Punggu Lama Kecamatan Anjir Muara Kabupaten Barito Kuala

Fitriani, Fatimah (2024) Pembacaan Ayat Al-Qur`an oleh Kai Arbain dalam Praktek Baurut di Desa Sungai Punggu Lama Kecamatan Anjir Muara Kabupaten Barito Kuala. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (595kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (5MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (186kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (600kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (639kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (220kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (835kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (319kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (221kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Penggunaan ayat-ayat Al-Qur`an sebagai bentuk pengobatan telah menjadi topik perhatian dan penelitian yang meningkat seiring dengan kebutuhan akan pendekatan holistik terhadap kesehatan. Al-Qur`an, sebagai sumber utama petunjuk bagi umat Islam, tidak hanya dianggap sebagai pedoman rohaniah, tetapi juga sebagai sumber energi spiritual yang memiliki potensi penyembuhan. Konsep pengobatan dengan menggunakan ayat-ayat Al-Qur`an didasarkan pada keyakinan bahwa kata-kata suci ini mengandung kekuatan spiritual yang dapat mempengaruhi kesehatan fisik dan mental individu. Atas dasar ini, penulis tertarik untuk melakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui motif, tujuan serta manfaat (benefit) pembacaan ayat Al-Qur`an pada praktek baurut yang dilakukan oleh Kai Arbain di Desa Sungai Punggu Lama Kecamatan Anjir Muara Kabupaten Barito Kuala. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek penelitian yaitu Kai Arbain selaku informan utama. Analisis data menggunakan tiga tahapan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini yaitu motif Kai Arbain membacakan ayat-ayat suci Al-Qur`an pada praktek baurut adalah adanya syaitan yang berada dalam aliran darah manusia, dan sebagai bentuk pengamalan terhadap Al-Qur`an, serta sebagai bentuk tawakkal kepada Allah SWT. Lalu tujuan yang diharapkan oleh Kai Arbain membacakan ayat-ayat suci Al-Qur`an pada praktek baurut yaitu untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik, memberikan kesehatan, mendapatkan ketenangan hidup dan meningkatkan keimanan seorang hamba. Adapun manfaat (benefit) pembacaan ayat Al-Qur`an pada praktek baurut oleh Kai Arbain yaitu dapat dibagi menjadi tiga bidang diantaranya bidang teologi, psikologis dan medis kemudian bidang sosial.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > Ilmu Al-Quran dan Tafsir
Depositing User: mr mahyudin S.IPust
Date Deposited: 25 Jan 2024 07:55
Last Modified: 25 Jan 2024 07:55
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25995

Actions (login required)

View Item View Item