Rahmani, Rahmani (2026) Pengembangan Buku Saku Etnobotani Pisang Talas Endemik Kalimantan Selatan sebagai Sumber Belajar Biologi. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
|
Text
Pernyataan.pdf Download (188kB) |
|
|
Text
Awal Rahmani.pdf Download (902kB) |
|
|
Text
ABSTRAK Rahmani.pdf Download (11kB) |
|
|
Text
BAB I Rahmani.pdf Download (183kB) |
|
|
Text
BAB II Rahmani.pdf Restricted to Repository staff only Download (311kB) |
|
|
Text
BAB III Rahmani.pdf Download (178kB) |
|
|
Text
BAB IV Rahmani.pdf Download (723kB) |
|
|
Text
BAB V Rahmani.pdf Download (33kB) |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA Rahmani.pdf Download (198kB) |
|
|
Text
LAMPIRAN Rahmani.pdf Download (4MB) |
ABSTRAK
Etnobotani merupakan ilmu yang mempelajari interaksi antara manusia dengan alam sekitarnya, khususnya mengenai pemanfaatan tumbuhan oleh suatu etnis di daerah tertentu. Penelitian ini difokuskan pada kajian etnobotani pisang talas yang terdapat di Desa Tabunganen Kecil, Barito Kuala, Kalimantan Selatan. Lokasi tersebut dipilih karena sebagian besar masyarakatnya berprofesi sebagai petani dan banyak dijumpai pohon pisang talas di daerah tersebut. Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan kajian etnobotani pisang talas endemik Kalimantan Selatan sebagai sumber belajar biologi serta mendeskripsikan validitas pengembangan buku saku etnobotani pisang talas endemik Kalimantan Selatan sebagai sumber belajar biologi. Jenis penelitian merupakan EDR yang mencakup tiga tahapan, yaitu pendahuluan, pengembangan prototipe, dan penilaian. Penelitian dibatasi hanya sampai tahap pengembangan karena menyesuaikan tujuan penelitian serta keterbatasan waktu, biaya, dan tenaga. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling serta snowball sampling. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi, kemudian dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif untuk menghasilkan Buku Saku yang divalidasi menggunakan evaluasi formatif Tessmer (1993) terbatas pada uji expert review. Hasil kajian etnobotani menunjukkan bahwa pisang talas memiliki karakteristik morfologi khas serta dimanfaatkan sebagai obat tradisional dan bahan pangan khas Banjar yang bernilai ekonomi. Validitas buku saku berdasarkan penilaian tiga validator memperoleh rata-rata sebesar 84,71% (valid) dengan kriteria valid. Dengan demikian, buku saku etnobotani pisang talas dinyatakan valid dan layak digunakan sebagai sumber belajar biologi dengan revisi kecil
| Item Type: | Skripsi |
|---|---|
| Subjects: | L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Tadris Biologi |
| Depositing User: | Yoe Oden |
| Date Deposited: | 13 Jan 2026 08:05 |
| Last Modified: | 13 Jan 2026 08:05 |
| URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/30405 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |




