EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Upaya Meningkatkan bacaan Tasyahud Awal dan Tasyahud Akhir Dalam Shalat Fardhu pada pelajaran fiqih Melalui Metode Driil pada Murid Kelas II MI Darussalam Kayu Rabah Kecamatan Pandawan Kabupaten Hulu Sungai Tengah

Fauziah, Fauziah (2012) Upaya Meningkatkan bacaan Tasyahud Awal dan Tasyahud Akhir Dalam Shalat Fardhu pada pelajaran fiqih Melalui Metode Driil pada Murid Kelas II MI Darussalam Kayu Rabah Kecamatan Pandawan Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I-V.pdf

Download (803kB) | Preview

ABSTRAK

Fauziah, 2011/2012. Upaya Meningkatkan bacaan Tasyahud Awal dan Tasyahud Akhir Dalam Shalat Fardhu pada pelajaran fiqih Melalui Metode Driil pada Murid Kelas II MI Darussalam Kayu Rabah Kecamatan Pandawan Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Skripsi Fakultas Tarbiyah (PAI) Program Dual Mode System.Pembimbing : Drs.Murdan, M.Pd Kata Kunci: Hasil Belajar Murid, Metode Driil Selama ini pemahaman murid terhadap pembelajaran Fiqih materi bacaan Tasyahud awal dan tasyahud akhir di kelas II MI Darussalam Desa Kayu Rabah tahun pelajaran 2011/2012 belum optimal, hal ini dapat dilihat dari ketuntasan belajar murid hanya mencapai 68 % dan nilai rata-rata hanya mencapai 6,00. Setelah dilakukan pengkajian terhadap proses belajar yang dilakukan ternyata metode yang digunakan kurang bervariasi, hanya menggunakan metode ceramah, informasi berpusat hanya pada guru, sehingga pembelajaran yang dilakanakan kurang menarik minat murid. Oleh karena itu proses pembelajaran perlu diperbaiki, salah satunya dengan menerapkan metode drill. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar murid kelas II pada Materi Bacaan Tasyahud awal dan Tasyahud akhir dilihat dari tes hasil belajar, meningkatkan aktivitas murid dan guru selama kegiatan pembelajaran dilihat dari lembar observasi, dan untuk mengetahui sejauh mana respon murid terhadap kegiatan yang dilaksanakan menggunakan model pembelajaran Metode Driil dilihat dari angket respon murid. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dirancang sebanyak 2 siklus dan setiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan. Setting penelitian adalah di MI Darussalam Desa Kayu Rabah Kec.Pandawan murid kelas II semester I Tahun Ajaran 2011/2012 yang berjumlah 21 orang. Hasil penelitian yang dilaksanakan berdasarkan data analisis deskriptif dengan teknik prosentasi yang meliputi tingkat pemahaman murid, data aktivitas guru dan murid, dan data respon murid hasil belajar Fiqih murid materi Bacaan Tasyahud awal dan Tasyahud akhir meningkat, dari nilai rata-rata 6,89 pada pertemuan pertama siklus I menjadi 9,28. Ketuntasan belajar secara individu dan klasikal meningkat dari 55,56 % pada siklus I menjadi 100 % pada pertemuan siklus II. Aktivitas murid pada pertemuan pertama siklus I kriteria cukup aktif yang mendominasi, tetapi pada pertemuan keempat siklus II kriteria sangat aktif yang mendominasi. Sedangkan respon murid terhadap kegiatan pembelajaran menggunakan metode Driil mendapat tanggapan yang sangat positif, pada siklus I 88,89 % dan pada siklus II 97,78 %.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 12 Dec 2015 00:45
Last Modified: 12 Dec 2015 00:45
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3225

Actions (login required)

View Item View Item