EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pelaksanaan Triadic Model Untuk Persiapan Ujian Nasional 2013 di SMALB Yayasan Pendidikan Luar Biasa Banjarmasin

Putri, Lisya Ramitha (2013) Pelaksanaan Triadic Model Untuk Persiapan Ujian Nasional 2013 di SMALB Yayasan Pendidikan Luar Biasa Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I-V.pdf

Download (1MB) | Preview

ABSTRAK

Lisya Ramitha Putri. 2013. Pelaksanaan Triadic Model Untuk Persiapan Ujian Nasional 2013 di SMALB Yayasan Pendidikan Luar Biasa Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Kependidikan Islam – Bimbingan dan Konseling Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing: (I) Dr. Hidayat Ma’ruf, M. Pd, (II) Haris Fadilah, S. Pd, M. Pd. Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa betapa pentingnya persiapan dan pendekatan khusus secara tepat dalam menghadapi Ujian Nasional (UN) 2013 dari segi akademis, psikologis, maupun kelengkapan sarana dan prasarana yang harus dilakukan dari berbagai pihak, baik dari pihak sekolah termasuk guru pembimbing, orang tua siswa, maupun Siswa Berkebutuhan Khusus (SBK) dengan ketunaan yang beragam di Pendidikan Luar Biasa. Dengan adanya hubungan bersifat segitiga antara konsultan, konsulti, dan konseli dari konsultasi yang berbeda dari konseling, maka dengan triadic model yang merupakan salah satu dari tujuh model konseptual layanan konsultasi dari BK Pola-17 Plus ini menjadi langkah awal memfasilitasi orang tua SBK melalui guru pembimbing untuk melaksanakan persiapan UN bagi SBK itu sendiri. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan triadic model yang diberikan oleh guru pembimbing kepada orang tua SBK, apa saja yang diberikan orang tua SBK terhadap anaknya setelah mengikuti triadic model, dan apa yang diperoleh SBK dari orang tuanya sebagai hasil pelaksanaan triadic model untuk mempersiapkan UN 2013. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pelaksanaan triadic model yang diberikan oleh guru pembimbing kepada orang tua SBK, mengetahui apa yang diberikan orang tua SBK terhadap anaknya, dan mengetahui apa yang diperoleh SBK dari orang tuanya sebagai hasil pelaksanaan triadic model untuk mempersiapkan UN 2013 di Yayasan Pendidikan Luar Biasa (YPLB) Banjarmasin. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan melalui responden penelitian adalah guru pembimbing, orang tua SBK, dan SBK pada kelas IX tingkat SMALB, sedangkan informan penelitian adalah kepala sekolah, orang tua SBK, dan staf tata usaha di YPLB Banjarmasin. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan beberapa teknik yaitu; angket tertutup, wawancara snowball sampling, observasi, dan studi dokumenter. Semua data dikumpulkan kemudian diproses melalui reduksi data, display data, dan verifikasi. Selanjutnya data disajikan dan dianalisis secara deskriptif kualitatif dengan bentuk pemaparan, uraian, dan disimpulkan melalui metode deduktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa operasionalisasi pelaksanaan triadic model kepada orang tua SBK berjalan sesuai dengan program sekolah, meskipun indikator dalam penyusunan program serta pelaksanaannya belum memenuhi standar yang ditentukan. Dengan semampunya orang tua siswa memberikan pendekatan yang terbaik dalam memenuhi kebutuhan SBK, mengalami progres yang positif. Berkenaan dengan kesiapan diri SBK pun mendapatkan perubahan positif yang signifikan dari sebelumnya, hal ini menjadi hasil yang baik dari pengaplikasian pendekatan dari orang tua setelah mengikuti triadic model meskipun dengan segala keterbatasan, yang sudah seharusnya siswa diberi perhatian lebih lanjut dan didukung sepenuhnya dari semua pihak.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 02 Jan 2016 00:47
Last Modified: 02 Jan 2016 00:47
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3438

Actions (login required)

View Item View Item