EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Surah Al Lahab dan Surah Al Kafirun Melalui Strategi Make A-Match (Mencari Pasangan) Kelas V SDN Batu Laki Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan

Bustani, Bustani (2013) Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Surah Al Lahab dan Surah Al Kafirun Melalui Strategi Make A-Match (Mencari Pasangan) Kelas V SDN Batu Laki Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (337kB) | Preview

ABSTRAK

Bustani, 2013. Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Surah Al Lahab dan Surah Al Kafirun Melalui Strategi Make A-Match (Mencari Pasangan) Kelas V SDN Batu Laki Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah, Pembimbing : Drs. Emroni, M.Ag Kata Kunci : Hasil Belajar, Model Kooperatif Tipe Make A-Macth (Mencari Pasangan) Latar belakang penelitian tindakan kelas kurannya kemampuan siswa memahami materi surah Al Lahab dan surah Al Kafirun ini, karena guru hanya menggunakan metode-metode yang monoton seperti ceramah, tanya jawab dan penugasan yang lebih memfokuskan pada pemahaman konsep secara individual. Sehingga pengintegrasian siswa dalam kelompok kurang sekali dilaksanakan,. Siswa tidak pernah dilibatkan guru secara langsung dalam pembelajaran, sehingga aktivitas mereka terbatas sebagai pendengar materi yang disampaikan guru. Konsep yang disampaikan guru dalam pembelajaran menjadi perolehan belajar yang abstrak dan tidak menarik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru dalam melaksanakan pembelajaran, aktivitas siswa dalam pembelajaran dan penggunaan strategi pembelajaran Tipe Make A-Macth (Mencari Pasangan) dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV pada materi surah Al Lahab dan surah Al Kafirun di SDN Batu Laki Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Metode penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan sebanyak 2 siklus, siklus I terdiri dari 2 kali pertemuan dan siklus II 2 kali pertemuan. Seubjek penelitian ini adalah 16 orang siswa kelas V SDN Batu Laki Kecamatan Padang Batung Kabupaten Hulu Sungai Selatan dan satu orang guru PAI, Data dianalisis secara deskriptif. Data kualitatif berupa hasil observasi teradap guru dan siswa dianalisis secara naratif. Data kuantitatif berupa evaluasi hasil belajar siswa dianalisis dengan tehnik persentase. Hasil temuan pembelajaran dengan menggunakan strategi pembelajaran tipe Make A Match (Mencari Pasangan) di kelas V berlangsung dengan baik. Dari presentasi observasi teman sejawat terhadap kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh peneliti siklus I pertemuan 1 adalah 72,41% dan pertemuan 2 adalah 79,31%, sedangakan siklus II pertemuan 1 adalah 86,21%dan pertemuan 2 adalah 100%. Persentasi hasil observasi teman sejawat terhadap aktifitas siswa dalam pembelajaran siklus I pertemuan 1 adalah 45,45% meningkat pada pertemuan 2 menjadi 54,54%, pada siklus II pertemuan 1 adalah 82,22% meningkat pada pertemuan 2 adalah 100%. Peningkatan hasil belajar siswa di atas 70,00 yaitu 85,00 pada siklus II pertemuan 2, dengan demikian terjadi peningkatan nilai rata-rata semua pada siklus I pertemuan 1 hanya 45,00 meningkat pada pertemuan 2 menjadi 57,00 dan pada siklus II pertemuan 1 meningkat menjadi 63,75. Kesimpulan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make A-Macth (Mencari Pasangan) pada materi surah Al Kafirun dan Surah Al Lahab dapat meningkatkan aktivitas guru dalam pembelajaran, aktivitas belajar dan hasil belajar siswa. Dan hipotesis diterima. Saran bagi guru PAI hendaknya guru berusaha untuk mengajar guru-guru lain untuk merubah pola yang terfokus pada pembelajaran individual, tetapi mengarahkan siswa pada pembelajaran kooperatif (kerjasama dalam kelompok soal dan kelompok jawab).

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 22 Feb 2016 04:48
Last Modified: 22 Feb 2016 04:48
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3750

Actions (login required)

View Item View Item