EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Meningkatkan hasil belajar dalam mata pelajaran PKn pada materi organisasi sekolah Melalui Strategi Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD bagi Siswa kelas V MIN Mandala Murung Masjid Kecamatan Daha Utara, Kabupaten Hulu Sungai Selatan

Subhan, Subhan (2013) Meningkatkan hasil belajar dalam mata pelajaran PKn pada materi organisasi sekolah Melalui Strategi Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD bagi Siswa kelas V MIN Mandala Murung Masjid Kecamatan Daha Utara, Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
I-V.pdf

Download (731kB) | Preview

ABSTRAK

Subhan, 2013 Meningkatkan hasil belajar dalam mata pelajaran PKn pada materi organisasi sekolah Melalui Strategi Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD bagi Siswa kelas V MIN Mandala Murung Masjid Kecamatan Daha Utara, Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Pembimbing : Drs. H. Burdjani AS, M.Ag Kata kunci: STAD, Hasil Belajar Dalam belajar masih adanya kesenjangan yang terjadi pada siswa kelas Va MIN Mandala Murung Masjid dimana sebagian siswa yang masih tergantung pada tugas yang diberikan guru dalam menyelesaikan soal. Selain itu juga masih saja terdapat kesalahan pada sebagian besar siswa dalam pemahaman tentang organisasi sekolah. Selain itu kemampuan siswa dalam memahami organisasi sekolah masih sangat kurang. Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mengetahui kemampuan kerjasama melalui organisasi dengan pembelajaran kooperatif tipe STAD. Setting dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas Va MIN Mandala Murung Masjid Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu sungai Selatan yang berjumlah 18 orang siswa yang terdiri dari 9 orang laki-laki dan 9 orang perempuan. Berdasarkan hasil penelitian secara keseluruhan dapat ditarik kesimpulan bahwa penelitian melalui pembelajaran kooperatif dengan pendekatan model tipe STAD dapat meningkatkan kemampuan berkelompok siswa kelas Va MIN Mandala Murung Masjid kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan, hal ini dapat dibuktikan dari penelitian kegiatan guru dalam pembelajaran dari kategori cukup baik pada siklus I menjadi amat baik. Kegiatan siswa melakukan organisasi sekolah dengan pembelajaran kooperatif tipe STAD dari rata-rata pertemuan I siklus I 58,05 meningkat menjadi 63,25 pada pertemuan 2 siklus I, pertemuan I siklus II 64,44 dan pertemuan 2 siklus II 69,44. Berdasarkan kesimpulan hasil penelitian ini disarankan kepada guru, agar dapat dijadikan salah satu alternatif dalam rangka meningkatkan kemampuan kerjasama melalui organisasi sekolah dengan pembelajaran kooperatif tipe STAD pada pembelajaran PKn dan janganlah berhenti untuk mencoba dan menerapkan model-model, teknik atau metode dalam proses belajar mengajar.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 22 Apr 2016 03:22
Last Modified: 22 Apr 2016 03:22
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4181

Actions (login required)

View Item View Item