EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Upaya Meningkatkan Kemampuan Memahami Tata Cara Wudhu Melalui Strategi Picture and Picture pada Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah Negeri Sungai Sipai Martapura Kabupaten Banjar

Samrah, Samrah (2011) Upaya Meningkatkan Kemampuan Memahami Tata Cara Wudhu Melalui Strategi Picture and Picture pada Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah Negeri Sungai Sipai Martapura Kabupaten Banjar. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (235kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (301kB) | Preview

ABSTRAK

Samrah, 2011. Skripsi, Upaya Meningkatkan Kemampuan Memahami Tata Cara Wudhu Melalui Strategi Picture and Picture pada Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah Negeri Sungai Sipai Martapura Kabupaten Banjar, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Dra. Hj. Salamah., M.Pd., (II) Dra. Raihanatul Jannah, M.Pd. Kata Kunci : Kemampuan, tata cara wudhu, Strategi picture and picture Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan Strategi Picture and Picture sebagai upaya meningkatkan kemampuan memahami Tata Cara wudhu. Subjek penelitian adalah siswa kelas I Madrasah Ibtidaiyah Negeri Sungai Sipai Martapura Kabupaten Banjar sebanyak 34 orang, yang terdiri dari 17 orang siswa laki-laki dan 17 orang siswa perempuan. Penelitian dilakukan pada kegiatan belajar mengajar di semester II tahun ajaran 2010/2011 pada mata pelajaran Fikih. Standar kompetensi yang ingin dicapai setelah proses pembelajaran adalah siswa mampu memahami tata cara wudhu. Sedangkan kompetensi dasar materi ini terarah agar siswa mampu mengenal dan menyebutkan tata cara wudhu. Tindakan kelas dilaksanakan dalam 2 siklus dengan masing-masing 2 kali pertemuan atau pembelajaran selama 4 (2 x 35 menit). Sumber data diperoleh melalui guru, siswa dan teman sejawat. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, tes dan dokumenter yang kemudian dianalisis secara deskriftif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Penerapan Strategi Picture and Picture dalam mata pelajaran Fikih dilaksanakan melalui penugasan menempelkan/memasangkan potongan kartu/gambar menjadi urutan yang logis. Siswa diminta memberikan penjelasan terhadap urutan jawaban. Ketepatan susunan sesuai definisi/indikator disertai alasan logis menunjukkan tingkat pemahaman siswa terhadap materi wudhu. Kemampuan memahami Tata Cara wudhu secara bertahap meningkat. Siswa mampu menempelkan/memasangkan gambar sesuai kategore dan menjelaskan berbagai ketentuan tata cara wudhu yang mencakup syarat, rukun, sunat dan hal-hal yang membatalkan wudhu. Hal ditunjukkan dari nilai rata-rata sikus I pertemuan pertama 75,54%, pertemuan kedua 79,68%; klasifikasi mampu. Pada siklus II kemampuan siswakembali meningkat. Pertemuan pertama sebesar 84,16%; klasifikasi mampu dan pertemuan kedua sebesar 91,66%; klasifikasi sangat mampu. Keberhasilan ini sejalan dengan meningkatnya a) Kualitas pengelolaan pembelajaran yang mencapai 92,12%; kalsifikasi sangat baik. Guru mampu membimbing siswa dalam memahami dan membedakan berbagai ketentuan Tata Cara wudhu, b) Aktivitas siswa dalam belajar mencapai 92%; klasifikasi sangat aktif. Siswa mampu menunjukkan keaktifan belajar secara dinamis, kolaboratif dan interaktif, c) Nilai hasil belajar yang menacapai rata-rata klasikal sebesar 8,26; klasifikasi sangat berhasil. Pemahaman siswa yang meningkat berkorelasi terhadap pencapaian nilai hasil belajar yang optimal.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 25 Jul 2016 03:50
Last Modified: 25 Jul 2016 03:50
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4969

Actions (login required)

View Item View Item