EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Metode Pembelajaran Tahfizh Alquran di Pondok Pesantren AlIhsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin

Mardhatillah, Mardhatillah (2018) Metode Pembelajaran Tahfizh Alquran di Pondok Pesantren AlIhsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (111kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (59kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (379kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (534kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (105kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (230kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (62kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (286kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (388kB)

ABSTRAK

Mardhatillah. Metode Pembelajaran Tahfizh Alquran di Pondok Pesantren AlIhsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam Konsentrasi Quran Hadits Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Pembimbing I: H. Surawardi, M. Ag. dan Pembimbing II: Muhdi, M. Ag., pada program S1 UIN Antasari Banjarmasin, 2018. Penelitian ini bertolak dari penggunaan metode pembelajaran tahfizh Alquran yang digunakan di pondok pesantren Al-Ihsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin. Metode yang diadaptasi dari beberapa pondok tahfizh ini sebagai bentuk upaya untuk memelihara agar hafalan santriwati tetap terjaga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana metode tahfizh Alquran dalam pembelajaran tahfizh di Pondok Pesantren Al-Ihsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin serta apa saja faktor yang menjadi pendukung dan penghambat penerapan metode pembelajaran tahfizh Alquran yang digunakan di pondok pesantren Al-Ihsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin. Subjek dalam penelitian ini adalah empat orang ustadzah pengajar tahfizh dan objek penelitian ini adalah metode tahfizh Alquran dalam pembelajaran tahfizh di Pondok Pesantren Al-Ihsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin, serta faktor pendukung dan penghambat penerapan metode pembelajaran tahfizh Alquran yang digunakan di pondok pesantren Al-Ihsan Putri Kampung Melayu Banjarmasin. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif yaitu penelitian dengan cara menganalisis dan menyajikan fakta secara sistematis sehingga dapat lebih mudah untuk dipahami dan disimpulkan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, ada lima metode yang digunakan dalam pembelajaran tahfizh Alquran di Pondok Pesantren Al-Ihsan Putri, tiga metode pembelajaran tahfizh harian yang wajib dilaksanakan santri yakni sabqi (mengulang kembali hafalan yang terdahulu sebanyak 2 ½ lembar), sabaq (menambah setoran hafalan baru, paling sedikit satu halaman atau ½ pojok) dan manzil (mengulang kembali hafalan Alquran terdahulu sebanyak 1 juz). Sedangkan untuk program tahsin (memperbaiki bacaan dan hafalan santriwati yang sudah khatam) dan gardan (proses penyetoran hafalan Alquran santriwati yang sudah khatam terbagi menjadi beberapa tahapan) khusus untuk santri yang sudah selesai (khatam) hafalan Alqurannya. Adapun implementasi dari metode ini adalah sebagai berikut: Sabqi, dilakukan pada pagi hari bagi santriwati yang mengikuti program tahfizh dan siang hari bagi santriwati yang mengikuti program ta’lim diniyah. Sabaq, merupakan penyetoran hafalan tambahan yang dilakukan santriwati dengan ustadzah pada siang hari, setelah pagi harinya mereka melakukan sabqi terlebih dahulu. Manzil, dilakukan santriwati pada pagi hari setelah selesai sabqi. Santri akan menyetorkan hafalannya yang sebelumnya vi sebanyak 1 juz dan dijagakan oleh teman santrinya yang lain. Tahsin, dilaksanakan setelah santriwati menyelesaikan hafalannya (khatam). Gardan ini dilakukan pada tahap akhir menghafal santriwati. Yakni penyetoran hafalan santri sebanya 30 juz yang dilakukan secara bertahap. Faktor pendukung penerapan metode ini adalah dengan adanya metode itu sendiri yang sudah sangat membantu santriwati dalam menghafal dan para ustadzah untuk memantau perkembangan santriwatinya, serta ustadzah pengajar tahfizh yang memiliki koordinasi dan komunikasi yang baik selama membimbing santriwati tetapnya dalam menghafal Alquran sampai mereka khatam hafalannya. Sedangkan faktor penghambat metode ini adalah yang pertama berasal dari santriwati itu sendiri, kurangnya kemampuan dalam menghafal Alquran serta kurangnya motivasi dan mulai terpengaruh oleh dunia luar, faktor penghambat selanjutnya adalah ustadzah besar pengajar sabqi yang masih kurang serta ada sebagian mereka yang tidak bisa mengikuti jadwal tetap dalam pembelajaran tahfizh dikarenakan ada kesibukan ditempat lain.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 13 Aug 2018 06:55
Last Modified: 13 Aug 2018 06:55
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/8137

Actions (login required)

View Item View Item