EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Etos Kerja Karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin

Lina, Lina (2018) Etos Kerja Karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (337kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (11kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (142kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (159kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (25kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (93kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (12kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (14kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (40kB)

ABSTRAK

Lina. 2018. Etos Kerja Karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam UIN Antasari Banjarmasin. Pembimbing: (I) Drs. Ruslan, M.Ag, (II) H. Haris Faulidi Asnawi, Lc. MSI. Penelitian ini bertolak dari pada permasalahan bahwa Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin adalah salah satu perusahaan BUMN yang bergerak di bidang keuangan Non Perbankan yang memakai sistem syariah. Dalam melaksankan fungsinya sebagai Lembaga Keuangan Syariah, Pegadaian Syariah Kebun Bunga membutuhkan kualitas sumber daya manusia yang handal dalam menunjang itu semua. Selain itu pengelolaan sumber daya manusia di Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin dituntut pemahaman etos kerja islami yang didasarkan pada Alquran dan Hadis agar produktivitas kerja karyawan dapat menunjang perkembangan ekonomi ummat. Berdasarkan latar belakang di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana etos kerja karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin dan pandangan Islam tentang etos kerja karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Research), karenanya untuk memperoleh data penulis menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dekumentasi, setelah data terkumpul maka sebulum dianalisis, penulis melakukan teknik pengolahan data yang meliputi editing, kategorisasi, dan interpretasi. Kemudian untuk mendapatkan kesimpulan akhir, data tersebut dianalisis secara kualitatif berdasarkan teori yang berkaitan dengan objek penelitian. Sedangkan subjek penelitian ini adalah 5 orang responden yang berprofesi sebagai karyawan pada Kantor Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin yang dapat memberikan keterangan dan informasi yang diperlukan peneliti. Dari hasil penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa etos kerja karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin mempunyai indikasi orang yang beretos kerja tinggi yaitu memiliki empat indikasi seperti memiliki jiwa kepemimpinan (leadership) seperti khalifah fil Ardhi, hidup hemat dan efesien seperti memiliki pandangan kedepan dengan tepat dan akurat, tidak pernah puas berbuat kebaikan karena mereka mengambil posisi dan menjalankan perannya secara dinamis dan kreatif, ulet dan pantang menyerah karena mereka memiliki komitmen yang kuat dan tekat yang tinggi, semua itu dipengaruhi oleh faktor mekanis, fisis, kimiawi, mental psikologis, fisiologis dan ekonomi bahkan yang paling berpengaruh adalah faktor ekonomi. Pandangan Islam tentang etos kerja karyawan Pegadaian Syariah Kebun Bunga Banjarmasin secara keseluruhan telah terpenuhi, melihat mereka menjalankan kewajiban-kewajiban seorang muslim bekerja berlandaskan untuk beribadah, bekerja demi menjaga diri supaya tidak menjadi beben hidup orang lain. Bekerja demi mencukupi kebutuhan keluarga. Mereka bekerja dengan penuh keikhlasan, dan mencintai pekerjaan yang mereka geluti

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 31 Jul 2018 01:02
Last Modified: 31 Jul 2018 01:02
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/10179

Actions (login required)

View Item View Item