Jasriati, Zainah (2015) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS II PADA MATA PELAJARAN IPA MELALUI MEDIA BENDA NYATA DI MIN GAMBUT. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
|
Text
BAB I - SELESAI.pdf Download (397kB) | Preview |
ABSTRAK
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS II PADA MATA PELAJARAN IPA MELALUI MEDIA BENDA NYATA DI MIN GAMBUT. (Oleh Jasriati Zainah; Pembimbing DR. Saifuddin Ahmad Husin, MA.) Kata kunci: Media benda nyata, Bentuk dan Wujud serta Kegunaan Benda Berdasarkan pengamatan pada saat belajar mengajar kelas II MIN Gambut, khususnya ketika dilakukan pengamatan terhadap proses pembelajaran IPA ternyata hasil belajar siswa masih cukup rendah. Berdasarkan temuan ini, maka dilakukan perbaikan pembelajaran, khususnya pada mata pelajaran IPA. Selain itu, menjelang diberlakukannya kurukulum 2013, guru dituntut untuk kreatif dan inovatif dalam menciptakan model-model pembelajaran yang dapat mengubah kata “mengajar” menjadi “belajar”, sehingga dalam suatu pembelajaran siswa dapat mengalami belajar, tidak hanya menerima transfer ilmu pengetahuan dari guru. Lebih dari itu, siswa dituntut untuk dapat mencari dan menemukan sendiri konsep materi pembelajaran, sehingga tidak hanya guru, melainkan siswa juga harus kreatif dan aktif. Salah satu cara untuk membimbing siswa menemukan sendiri konsep materinya adalah dengan menggunakan media benda nyata di dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru dan siswa serta hasil belajar siswa MIN Gambut dalam pembelajaran dengan menggunakan media benda nyata. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas, dengan subjek penelitian siswa kelas II MIN Gambut yang terdiri dari 24 siswa. Penelitian ini meliputi tahapan-tahapan refleksi awal, perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan evaluasi, serta refleksi hasil tindakan. Penelitian ini dirancang dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan media benda nyata dapat meningkatkan aktivitas guru dan siswa serta hasil belajar materi bentuk dan wujud serta kegunaan benda melalui media benda nyata pada siswa kelas II MIN Gambut. Pada penelitian ini terjadi penurunan terhadap aktivitas guru, yaitu pada parameter 1, membimbing siswa memahami LKS. Sedangkan ada tiga parameter yang menunjukkan keaktifan siswa, yaitu parameter 5, 7, dan 8 secara berturut-turut, yaitu berdiskusi antarsiswa, mempresentasikan hasil pengamatan dan menulis kesimpulan. Hasil belajar siswa pada pembelajaran dengan menggunakan media benda nyata dari siklus 1 ke siklus 2 sudah mencapai ketuntasan klasikal, yakni 100%.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 58 not found. |
Date Deposited: | 04 Aug 2015 05:43 |
Last Modified: | 04 Aug 2015 05:43 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/1068 |
Actions (login required)
View Item |