EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Studi tentang Pandangan Guru Pengajian Kitab al-Durr al-Nafis terhadap Fatwa Majelis Ulama di Kabupaten Hulu Sungai Utara

Muhni, Muhni (2019) Studi tentang Pandangan Guru Pengajian Kitab al-Durr al-Nafis terhadap Fatwa Majelis Ulama di Kabupaten Hulu Sungai Utara. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (347kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (277kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (227kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (660kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (29kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (686kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (58kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (144kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (541kB)

ABSTRAK

Penelitian ini adalah studi tentang pandangan guru pengajian kitab al-Durr al-Nafis terhadap fatwa majelis ulama di HSU. Penelitian ini beranjak dari pengamatan awal penulis bahwa perbedaan pandangan antara guru pengajian yang mengajar kitab al-Durr al-Nafis dengan majelis ulama di HSU. Di tengah-tengah situasi di mana saat ini masih menjadi perbincangan yang panjang dalam dunia pemikiran Islam. Dari pernyataan ini, maka fokus dalam penelitian ini adalah studi tentang pandangan guru pengajian kitab al-Durr al-Nafis terhadap fatwa majelis ulama di HSU. Kajian ini akan meneliti jawaban atas empat permasalahan pokok, seperti bagaimana pandangan masyarakat HSU tentang kitab al-Durr al-Nafis?, bagaimana pandangan MUI HSU tentang ajaran kitab al-Durr al-Nafis? bagaimana pandangan pengajar dan pelajar kitab al-Durr al-Nafis? dan bagaimana mendialogkan perbedaan pandangan antara guru pengajian yang mengajar kitab al-Durr al-Nafis dengan MUI HSU? Berdasarkan fokus penelitian di atas, maka hasil penelitian ini menunjukan bahwa studi tentang pandangan guru pengajian kitab al-Durr al-Nafis terhadap fatwa majelis ulama di HSU yang meliputi; Fatwa MUI HSU tentang ajaran kitab al-Durr al-Nafis, yaitu kitab al-Durr al-Nafis karangan Syeikh Muhammad Nafis bin Idris al-Banjari menerangkan bahwa kitab al-Durr al-Nafis tidak sesuai dengan paham Ahlus Sunnah wal Jama’ah sehingga dilarang mempelajari ataupun mengajarkannya, dan barang siapa meyakini isinya akan membawa kepada kesesatan dan kekafiran. Pandangan guru-guru yang mengajar kitab al-Durr al-Nafis, yaitu sumber kesalahan bukan dari kitab al-Durr al-Nafis, tetapi kesalahan-kesalahan yang datang dari guru-guru yang salah dalam mengajarkannya. Pandangan masyarakat HSU tentang kitab al-Durr al-Nafis, yaitu masyarakat yang mempelajarinya berpandangan, bahwa mereka merasa nyaman, karena segala macam sifat-sifat yang tercela sedikit demi sedikit menghilang di hati mereka. Adapun masyarakat yang tidak mempelajarinya berpandangan, bahwa kitab al-Durr al-Nafis terlalu tinggi isi materinya. Upaya mendialogkan perbedaan pandangan antara guru pengajian yang mengajar kitab al-Durr al-Nafis dengan MUI HSU, yaitu kitab al-Durr al-Nafis terlihat bahwa walaupun ada sekelompok ulama yang menentangnya dan ada pula yang menilainya sebagai kitab yang dapat dipelajari sebagaimana umumnya kitab tasawuf yang lainnya. Secara umum, ulama yang menerima ajaran al-Durr al-Nafis mengelompokkannya sebagai kitab yang berisi ajaran sufisme dan tauhid tingkat tinggi. Kitab ini tidak cocok untuk pemula dan hanya orang-orang yang memiliki pengetahuan tasawuf yang memadai yang dapat memahaminya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Mr. Muhni Abdul Gani
Date Deposited: 02 Aug 2019 06:28
Last Modified: 02 Aug 2019 07:28
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/12148

Actions (login required)

View Item View Item