EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Model Relasi Guru dan Murid (Perspektif K. H. Muhammad Asy’ari dalam Kitab Al-‘Alim wa Al-Muta’allim)

Bakar, Abu (2015) Model Relasi Guru dan Murid (Perspektif K. H. Muhammad Asy’ari dalam Kitab Al-‘Alim wa Al-Muta’allim). Tesis, Pasca Sarjana.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (69kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (456kB) | Preview

ABSTRAK

Abu Bakar, 2015. Model Relasi Guru dan Murid (Perspektif K. H. Muhammad Asy’ari dalam Kitab Al-‘Alim wa Al-Muta’allim). Tesis, Program studi Pemikiran Pendidikan Islam, Pendidikan Islam. Pembimbing: (I) Prof. Dr. H. A. FAhmi Arief, MA, (II) Prof. Dr. H. Asmaran, A. S., MA. Kajian tesis ini dilatarbelakangi oleh adanya dimensi-dimensi lain pada konsep adab guru dan murid yang dikemukakan oleh K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari yang bisa diimplementasi sebagai konsep tentang hakikat guru dan murid, profesionalis guru dan strategi belajar murid, dan relasi etis guru dan murid. Tendensi keilmuan K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari yang memiliki konsep yang khas dan menarik untuk dikomparasikan. Dari latar belakang di atas muncul tiga sub pokok yang ingin diteliti, yaitu: apakah hakikat guru dan menurut K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari? Bagaimanakah profesionalisme guru dan strategi belajar murid menurut K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari? Dan bagaimanakah relasi etis guru dan murid menurut K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari? Secara kategorikal penelitian ini termasuk penelitian kepustakaan (library research) dengan model penelitian produk pemikiran tokoh. Metode yang digunakan adalah metode interpretatif sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan filosofis dan pendekatan historis. Pengumpulan data menggunakan teknik studi pustaka sedang teknik analisis data menggunakan teknik analisis (content analysis) secara deskriptif dan teknik analisis dengan cara melakukan pengecekan kembali, membicarakan dengan teman sejawat, untuk menguji data yang telah diperoleh, dilakukan pemeriksaan keabsahan data dengan menggunakan teknik triangulasi data, dengan mencari data yang mendukung atau tidak bertentangan dengan penelitian yang telah dirumuskan dengan cara membandingkan hasil wawancara, observasi, dan dokumentasi. K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari menggagas keseimbangan guru dan murid. Bagi keduanya, baik guru maupun murid harus diberdayakan secara bersama-sama agar terjadi kombinasi guru-murid yang serasi baik dari segi kualitas maupun moralitas dalam belajar dan mengajar. Karena itu, dalam persfektif K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari pada pelajaran tidak berpusat hanya pada murid dan juga tidak berpusat pada guru tetapi harus berpusat pada keduanya. Dalam kitab Adab Al-Alim Wa Al-Muta’alim, sangat menekankan adanya etika dalam realsi murid dan guru dan sebaliknya K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari berpendapat bahwa murid harus mendo’akan gurunya ketika ia masih hidup maupun ketika sudah mati, memelihara kekerabatan dengannya, para keturunannya, dan mencintai sebagaimana mencintai gurunya. Dalam era modern ini tampaknya konsep relasi guru murid masih sangat relevan untuk dipertahankan. Artinya pemikiran K. H. Muhammad Hasyim Asy’ari yang beliau gagas lebih dari satu setengah abad yang lalu masih aktual untuk dipraktekkan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 17 Aug 2015 13:38
Last Modified: 17 Aug 2015 13:38
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/1375

Actions (login required)

View Item View Item