EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI PADA MATA PELAJARAN FIQIH DI MTSN MULAWARMAN, PONPES AL FURQON BANJARMASIN DAN SMPN 2 BANJARMASIN

Mahmudah, Mahmudah (2020) PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI PADA MATA PELAJARAN FIQIH DI MTSN MULAWARMAN, PONPES AL FURQON BANJARMASIN DAN SMPN 2 BANJARMASIN. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (109kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (336kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (16kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (187kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (306kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (150kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (392kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (71kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (210kB)
[img] Text
lampiran.pdf

Download (898kB)

ABSTRAK

Sektor pendidikan menjadi kunci utama dalam peningkatan kualitas bangsa. Seiring dengan pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang begitu cepatnya, terutama berkaitan dengan teknologi informasi. Pemanfaatannya tidak terlepas dari perkembangan zaman yang semakin maju. Banyak faktor yang berpengaruh atau mendukung terwujudnya proses pembelajaran yang berkualitas dalam upaya mencapai tujuan pendidikan, salah satu di antaranya adalah penggunaan atau pemanfaatan TI dalam proses pendidikan dan pembelajaran. Pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pemanfaatan media pembelajaran berbasis teknologi informasi dalam proses pembelajaran Fiqih di MTsN Mulawarman, PONPES Al Furqon Banjarmasin dan SMPN 2 Banjarmasin, bagaimana aktivitas guru dan siswa dalam pemanfaatan media pembelajaran berbasis teknologi informasi pada mata pelajaran Fiqih di MTsN Mulawarman, PONPES Al Furqon Banjarmasin dan SMPN 2 Banjarmasin dan bagaimana upaya yang dilakukan untuk mengatasi problematika pemanfaatan media pembelajaran berbasis teknologi informasi pada mata pelajaran Fiqih di MTsN Mulawarman, PONPES Al Furqon Banjarmasin dan SMPN 2 Banjarmasin. Jenis penelitiannya adalah penelitian kualitatif deskriptif, yaitu penelitian yang berupaya menghasilkan data deksriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Sedangkan dalam mencari hasil penelitian, penulis menggunakan penelitian dengan metode penelitian lapangan (Field Research). Simpulan dari penelitian ini bahwa Pemanfaatan media pembelajaran berbasis TI pada mata pelajaran Fiqih di MTsN Mulawarman masih belum dilakukan karena faktor ketersediaan sarana dan prasarana yang terbatas, sedangkan pada PONPES Al Furqon Banjarmasin dan SMPN 2 Banjarmasin sudah memanfaatkan media berbasis TI dalam pembelajaran seperti penggunaan Laptop, LCD, Hand phone, Internet dan Al Quran digital meskipun belum selalu memanfaatkan media TI dalam setiap pembelajaran Fiqih. Aktivitas guru dalam proses pembelajaran dengan pemanfaatan media berbasis TI terasa lebih mudah, model pembelajaran yang digunakan juga bisa lebih beragam. Siswa merasa lebih termotivasi dan lebih mudah berkonsentrasi dalam belajar dengan adanya media TI sebagai pendukung, siswa kadang merasa bosan dengan metode ceramah yang masih sering digunakan oleh para guru tanpa adanya media atau tampilan yang bisa menarik perhatian. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi problematika eksternal pemanfaatan media pembelajaran berbasis TI yakni dengan melengkapi sarana dan prasarana yang berkaitan dengan media TI karena dari tiga sekolah yang diteliti, dua sekolah masih sangat terbatas dalam ketersediaan media TI, bagi sekolah negeri dengan permohonan dana dan bagi sekolah swasta alokasi pencarian dana dari yayasan, upaya lainnya yakni mengikut sertakan guru dalam pelatihan pembuatan bahan ajar berbasis TI. Sedangkan untuk problem internal yaitu guru yang kesulitan memanfaatkan media TI karna faktor usia, untuk sementara masih belum ada upaya yang dilakukan sekolah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
L Education > LA History of education
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 31 May 2021 06:11
Last Modified: 31 May 2021 06:11
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/16244

Actions (login required)

View Item View Item