EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

EVALUASI PROGRAM MUNAQASYAH SANTRI TAMAN PENDIDIKAN ALQURAN LPPTKA-BKPRMI DI KOTA BANJARMASIN

Junaidi, Junaidi (2021) EVALUASI PROGRAM MUNAQASYAH SANTRI TAMAN PENDIDIKAN ALQURAN LPPTKA-BKPRMI DI KOTA BANJARMASIN. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN - Tesis JUNAIDI.pdf

Download (145kB)
[img] Text
AWAL - JUNAIDI.pdf

Download (654kB)
[img] Text
ABSTRAK Tesis JUNAIDI.pdf

Download (15kB)
[img] Text
BAB I Tesis JUNAIDI.pdf

Download (219kB)
[img] Text
BAB II Tesis Junaidi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (278kB)
[img] Text
BAB III Tesis JUNAIDI.pdf

Download (173kB)
[img] Text
BAB IV Tesis JUNAIDI.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V tesis JUNAIDI.pdf

Download (69kB)
[img] Text
Daftar Pustaka Tesis JUNAIDI.pdf

Download (135kB)
[img] Text
Lampiran-lampiran Tesis Junaidi.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Latar belakang penelitian ini bermuara dari program kegiatan Munaqasyah Santri yang diselenggarakan setiap tahunnya oleh LPPTKA-BKPRMI Kota Banjarmasin. Selama ini belum dilakukan evaluasi secara komprehensif terhadap program ini. Maka dari itu, penelitian ini diarahkan kesana dengan menggunakan model CIPP untuk mengetahui sejauhmana keberhasilannya, melalui program tersebut akan diketahui seberapabesar hasil pencapaian dari implementasi pembelajaran di unit-unit taman pendidikan Alquran selama ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi konteks, input, proses, dan produk atau lulusan dari program Munaqasyah Santri. Jenis penelitian ini adalah penelitian evaluasi dengan menggunakan pendekatan kombinasi kualitatif dan kuantitafi (mix methods). Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Ada beberapa teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data yaitu, wawancara, observasi, dokumenteasi, dan tes. Analisis untuk data kualitatif (konteks, input, proses) dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan simpulan. Sedangkan analisis untuk data kuantitatif (produk) dilakukan dengan analisis statiska SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi konteks program ini telah dipenuhi dengan baik. Evaluasi masukan dipenuhi oleh LPPTKA-BKPRMI. Evaluasi proses secara resmi diawali ceremonial sederhana, pengondisian peserta Munaqasyah, kemudian pelaksanaan ujian tertulis dan terakhir ujian lisan. Data evaluasi menunjukkan hasil yang dicapai santri Kecamatan Banjarmasin Selatan lebih dominan dengan perolehan kualifikasi sangat baik secara tertulis 89 % dan lisan 80 %. Sedangkan hasil keseluruhan secara tertulis kualifikasi sangat baik 72,01 %, baik 14,52 %, cukup 13,46%, dan kurang 0 %. Secara lisan hasil kualifikasi sangat baik 59,30 %, baik 36,33 %, cukup 4, 36 %, dan kurang 0 %. Dengan demikian dapat dikatakan program ini baik untuk dilanjutkan dalam rangka untuk mengetahui sejauhmana keberhasilan implementasi pembelajaran di unit-unit taman pendidikan Alquran dan data hasil evaluasi yang didapat sebagai bahan pertimbangan untuk melakukan langkah kedepannya baik perbaikan maupun pengembangan, seperti diperlukan perbaikan dibidang tahsin bacaan metode Iqro karena secara umum hasil tes lisan lebih rendah jika dibandingkan dengan hasil tes tertulis.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 16 Dec 2021 05:35
Last Modified: 16 Dec 2021 05:35
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/17745

Actions (login required)

View Item View Item