EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Pada Aspek Pemahaman Mata Pelajaran Al-Qur'an Hadis Melalui Strategi Jigsaw Learning Siswa Kelas IX B MTs. Al Falah Putera Banjarbaru

Ruhaini, Ruhaini (2011) Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Pada Aspek Pemahaman Mata Pelajaran Al-Qur'an Hadis Melalui Strategi Jigsaw Learning Siswa Kelas IX B MTs. Al Falah Putera Banjarbaru. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (130kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (163kB) | Preview

ABSTRAK

Ruhaini. 2011. Upaya Meningkatkan Prestasi Belajar Pada Aspek Pemahaman Mata Pelajaran Al-Qur'an Hadis Melalui Strategi Jigsaw Learning Siswa Kelas IX B MTs. Al Falah Putera Banjarbaru . Penelitian Tindakan Kelas, Program Pendidikan Kualifikasi Guru RA/Madrasah Fakultas Tarbiyah. Pembimbing:(I) Drs. H. Hilmi Mizani, M.Ag, (II) Drs.Muhammad Yuseran, M.Pd. Pembelajaran Al-Qur'an Hadis di sekolah selama ini masih menggunakan model pembelajaran yang bersifat konvensional, hal ini mengakibatkan rendahnya perhatian siswa sehingga suasana belajar terkesan kaku dan didomisi oleh guru sehingga hasil belajar yang dicapai mereka menjadi kurang maksimal. Berdasarkan temuan tersebut maka diadakan penelitian tindakan kelas terutama pada MTs. Al Falah Putera Banjarbaru. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas IX B semester II pada MTs. Al Falah Putera Banjarbaru untuk mata pelajaran Al-Qur'an Hadis dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif model Jigsaw Learning. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif berupa penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus penelitian. Pada setiap siklus terdiri atas dua kali pertemuan. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas IX B MTs. Al Falah Putera Banjarbaru pada semester genap tahun ajaran 2010/2011, dengan jumlah siswa 37 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui teknik observasi dan tes tertulis, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah rata-rata dan persentase. Hasil penelitian ini diperoleh (1) Aktivitas siswa yang meliputi perhatian, kerjasama/toleransi partisipasi dan presentasi mengalami sedikit perubahan peningkatan dari siklus I ke siklus II sebesar 79,37% menjadi 82,5 % pada siklus 2; (2) Hasil belajar siswa secara individual juga mengalami peningkatan sangat signifikan nilai rata-rata sebesar 69,19 (siklus I) meningkat menjadi 80,19 (siklus II). Untuk hasil belajar individu sudah melebihi standar ketuntasan belajar minimum (KKM) mata pelajaran Al-Qur'an Hadis yang telah ditetapkan yaitu 70,00. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa penerapan metode pembelajaran dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif model jigsaw learning perlu dilakukan dalam pembelajaran Al-Qur'an Hadis untuk mencapai prestasi belajar yang optimal. Oleh karena itu, disarankan agar guru terus memacu semangat dan daya kreativitasnya agar peserta didik terasa lebih hidup dan menyenangkan dengan pelajaran Al-Qur'an Hadis.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 01 Oct 2015 10:13
Last Modified: 01 Oct 2015 10:13
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2009

Actions (login required)

View Item View Item