EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Mobile Learning Menggunakan Smart Apps Creator pada Materi Fungsi Kuadrat Kelas XI SMK Negeri 1 Gambut Tahun Ajaran 2021/2022

Khairunnas, Muhammad (2022) Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Mobile Learning Menggunakan Smart Apps Creator pada Materi Fungsi Kuadrat Kelas XI SMK Negeri 1 Gambut Tahun Ajaran 2021/2022. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (149kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (189kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (302kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (868kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (406kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (83kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (159kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (11MB)

ABSTRAK

Identifikasi kurangnya inovasi bahan ajar yang dapat menunjang terciptanya pembelajaran yang mandiri dan kreatif untuk materi yang kompleks adalah alasan utama penelitian ini dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk bahan ajar berupa media pembelajaran berbasis mobile learning pada materi fungsi kuadrat yang dirancang menggunakan smart apps creator dengan menilai kevalidan, kepraktisan dan keefektifan dalam proses pengembangannya Metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian dan pengembangan atau Research and Development dengan model pengembangan ADDIE (Analyze, Design, Develop, Implement, Evaluate) yang dikembangkan oleh Dick dan Carry pada tahun 1996. Metode ini bertujuan untuk menghasilkan suatu produk tertentu dan menguji keefektifan produk tersebut. Langkah-langkah pengembangan yang dilakukan terdiri dari 5 tahapan yaitu: tahap analisis, tahap perancangan, tahap pengembangan, tahap implementasi, dan tahap evaluasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pengembangan diperoleh bahwa penelitian pengembangan ini telah menghasilkan Media Pembelajaran Berbasis Mobile Learning pada Materi Fungsi Kuadrat Kelas XI SMK Negeri 1 Gambut Tahun Ajaran 2021/2022. Kualitas media pembelajaran yang dibuat telah melalui tahap validasi oleh ahli materi 90,63% dengan kriteria “Sangat Valid”, ahli media 96,88% dengan kriteria “Sangat Valid”. Penilaian praktikalitas dari guru sebesar 95% dengan kriteria “Sangat Praktis”, respon peserta didik pada uji coba kecil dengan persentase 94,17% kriteria “Sangat Praktis” dan uji coba skala besar dengan persentase 84,44% kriteria “Praktis”. Tingkat keefektifan dalam pembelajaran dengan hasil perbandingan nilai rata-rata kelas kontrol 59,24 dan kelas eksperimen 81,39 diperkuat dengan uji n-gain kelas kontrol dengan skor 50,08 kriteria “Kurang Efektif” dan n-gain kelas eksperimen dengan skor 78,02 Kriteria “Efektif” yang menandakan bahwa media pembelajaran ini efektif digunakan dalam pembelajaran.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QA Mathematics
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 12 Dec 2022 06:09
Last Modified: 12 Dec 2022 06:09
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/21165

Actions (login required)

View Item View Item