EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pembelajaran Fiqih Dalam Ranah Psikomotorik di Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar

Habibi, M. Firdaus (2010) Pembelajaran Fiqih Dalam Ranah Psikomotorik di Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (406kB) | Preview

ABSTRAK

M. Firdaus Habibi. 2010. Pembelajaran Fiqih Dalam Ranah Psikomotorik di Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI), Jurusan Tarbiyah. Pembimbing: (I) Drs. H. Imran Sarman, M.Ag (II) Dra. Hj. Shafiah, M.Pd.I. Pembelajaran Fiqih, Ranah Psikomotorik Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah tentang bagaimana pembelajaran Fiqih dalam ranah psikomotorik di Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar dan faktor-faktor yang mempengaruhi pembelajaran Fiqih dalam ranah psikomotorik tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pembelajaran Fiqih dalam ranah psikomotorik di Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Subjek dalam penelitian ini adalah 1 orang guru mata pelajarn Fiqih kelas VII dan 30 orang siswa kelas VII yang terdiri dari kelas VII (A, B, C, D dan E) di Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar tahun ajaran 2009-2010. Sedangkan objek dalam penelitian ini adalah pembelajaran Fiqih dalam ranah psikomotorik dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket dan dokumenter. Data yang terkumpul diolah melalui editing, koding, klasifikasi, tabulating dan interpretasi data yang nantinya disajikan dan dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan penarikan kesimpulan secara induktif. Dari hasil penelitian tersebut dapat diketahui bahwa pembelajaran Fiqih dalam ranah psikomotorik pada siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri Model Darussalam Martapura Kabupaten Banjar secara umum terlaksana dengan cukup baik. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi pembelajaran Fiqih dalam ranah psikomotorik adalah latar belakang pendidikan guru yaitu Alumnus Fakultas Tarbiyah IAIN Antasari Banjarmasin, sehingga menguasai ilmu tentang ketabiyahan, minat dan perhatian siswa terhadap praktek sangat tinggi, sehingga dapat menunjang dalam pembelajaran praktek Fiqih, sarana dan prasarana berupa media atau alat peraga, guru mampu memanfaatkan media yang sudah tersedia dengan baik. Sedangkan faktor yang kurang mendukung adalah tidak dimaksimalkannya sarana perpustakaan untuk menambah ilmu pengetahuan mengenai mata pelajaran Fiqih.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 01 Oct 2015 10:33
Last Modified: 01 Oct 2015 10:33
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2157

Actions (login required)

View Item View Item