EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengakuan Suami Mantan Narapidana Terhadap Anak Hasil Perselingkuhan Istri (Studi Kasus di Kecamatan Amuntai Tengah)

Fajriadi, Fajriadi (2023) Pengakuan Suami Mantan Narapidana Terhadap Anak Hasil Perselingkuhan Istri (Studi Kasus di Kecamatan Amuntai Tengah). Skripsi, Syariah.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (114kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (223kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (632kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (482kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (427kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (304kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (5kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (332kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Seorang anak dapat diakui dari anak luar nikah menjadi anak sah apabila sudah terjadi pengakuan seorang ayah terhadap anak luar nikah tersebut dengan persetujuan ibunya dan diajukan kepada instansi pelaksana paling lambat 30 hari sejak pengakuan. Adapun instansi yang dimaksud pada pasal ini adalah pejabat pencatatan sipil setempat. Pengakuan anak dalam literatur Hukum Islam disebut dengan istilah atau iqrar yang berarti pengakuan seorang laki-laki secara suka rela terhadap seorang anak bahwa ia mempunyai hubungan darah dengan anak tersebut, baik anak tersebut berstatus diluar nikah atau anak tersebut tidak diketahui asal usulnya. Penelitian ini dilakakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengakuan yang telah dilakukan oleh suami terhadap anak hasil perselingkuhan istri, mengenai pandangan hukum agama dan negara. Skripsi ini didasarkan pada riset lapangan yang bertempat di Kelurahan Sungai Malang Jalan Sungai Dikum Kecamatan Amuntai Tengah Kabupaten Hulu Sungai Utara. Sumber data yang digunakan berupa 2 informan utam dan 1 informan pendukung serta dokumentasi. Adapun metode yang digunakan penulis pendekatan kualitatif dengan menganalisis data secara deskriptif kualitatif. Perselingkuhan yang dilakukan oleh seorang istri pada saat masih sah menjadi istri orang lain, kemudian menghasilkan anak. Yang mana pada kemudian suaminya memaafkan dan mengakui anak yang telah dilahirkan istrinya sebagai anaknya dengan mendaftarkan secara otentik. Dalam hukum Islam pengakuan dapat dilakukan dikarenakan anak diluar nikah dinasabkan kepada ibunya, bukan kepada bapak kandungnya. Akan tetapi anak tersebut tidak mendapatkan haknya sebagaimana anak sah dalam perkawinan. Anak tersebut hanya boleh mendapatkan nafkah hidup dan pendidikan, tidak terhadap harta benda ayah kandungnya serta keluarga ayahnya. Adapun penelitian yang telah dilakukan penulis adalah pengakuan yang telah dilakukan tidak terdaftar secara resmi di pengadilan. Anak tersebut hanya diakui bukan mendapatkan pengakuan dari hukum agama dan negara. Sehingga anak tersebut tidak diakui secara sah. Statusnya memang berubah menjadi anak sah akan tetapi secara secara hukum dan agama tidak terdaftar sebagai anak sah sebagai anak kandung.

Item Type: Skripsi
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: S.H SITI KURNIA YUSNI TAUFIK (ALM)
Date Deposited: 18 Jan 2023 03:00
Last Modified: 18 Jan 2023 03:00
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/21723

Actions (login required)

View Item View Item