EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

PERAN GURU DALAM MENYIKAPI PERBEDAAN PENDAPAT PADA PEMBELAJARAN FIQIH DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 BANJARMASIN

Prianti, Nanda (2023) PERAN GURU DALAM MENYIKAPI PERBEDAAN PENDAPAT PADA PEMBELAJARAN FIQIH DI MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 BANJARMASIN. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (111kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (790kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (30kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (168kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (439kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (129kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (294kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (36kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (165kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perbedaan pendapat yang terjadi pada pembelajaran fiqih di MAN 1 Banjarmasin yang disebabkan perbedaan latar belakang peserta didik sehingga dalam mengemukakan pendapat terdapat perbedaan. Perbedaan pendapat ini bisa terjadi karena faktor pengetahuan dan pemahaman peserta didik yang berbeda-beda dalam memahami materi Fiqih yang diajarkan. Perbedaan tentu bisa menjadi positif dan juga negatif, maka peran guru berperan penting dalam menyikapi perbedaan pendapat pada pembelajaran fiqih. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan peran guru sebagai informan dan penengah dalam menyikapi perbedaan pendapat pada pembelajaran fiqih dan faktor penunjang serta penghambat dalam menyikapi perbedaan pendapat pada pembelajaran fiqih di MAN 1 Banjarmasin. Adapun jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Data yang diperlukan berupa data pokok yang didapatkan dari subjek utama yaitu guru Fiqih di MAN 1 Banjarmasin dan lima orang peserta didik. Sedangkan data penunjang didapatkan dari tata usaha MAN 1 Banjarmasin. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tiga yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data berdasarkan kemampuan nalar dalam mengembangkan dan menghubungkan fayta, informasi dan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru dalam menyikapi perbedaan pendapat pada pembelajaran fiqih di MAN 1 Banjarmasin sebagai informan yaitu dengan memberikan informasi pengetahuan mengenai keseluruhan pendapat yang ada dalam pembelajaran fiqih dan peran guru sebagai penengah dengan menerima dan mendengarkan keseluruhan pendapat dan mengoreksi apabila ada kekeliruan dalam pendapat peserta didik. Terdapat beberapa faktor penunjang penyikapan perbedaan pendapat salah satunya sikap keterbukaan diri dan toleransi. Dan faktor penghambat yaitu: Intoleransi dan Fanatisme yang ditemui pada sebagian peserta didik.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 13 Apr 2023 01:55
Last Modified: 13 Apr 2023 01:55
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/22655

Actions (login required)

View Item View Item