EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Perbandingan Hasil Belajar Luas Sisi Bangun Ruang Antara Pembelajaran Menggunakan Alat Peraga Dengan Pembelajaran Tidak Menggunakan Alat Peraga Siswa Kelas IX MTs Negeri Banjar Selatan Tahun Pelajaran 2007/2008

Mursidah, Mursidah (2008) Perbandingan Hasil Belajar Luas Sisi Bangun Ruang Antara Pembelajaran Menggunakan Alat Peraga Dengan Pembelajaran Tidak Menggunakan Alat Peraga Siswa Kelas IX MTs Negeri Banjar Selatan Tahun Pelajaran 2007/2008. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (257kB) | Preview

ABSTRAK

Mursidah, 2007. Perbandingan Hasil Belajar Luas Sisi Bangun Ruang Antara Pembelajaran Menggunakan Alat Peraga Dengan Pembelajaran Tidak Menggunakan Alat Peraga Siswa Kelas IX MTs Negeri Banjar Selatan Tahun Pelajaran 2007/2008. Skripsi, Jurusan Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Drs. Drs. Hilmi Mizani, M. Ag, (II) Drs. H. Mujiansyah, M. Pd. Dalam pelajaran matematika penggunaan alat peraga dalam pembelajaran matematika dimaksudkan untuk lebih memperkuat konsep yang diterima pada saat proses belajar mengajar. Salah satu caranya adalah dengan jalan merubah strategi pembelajaran karena siswa lebih memahami, mengerti dan mudah membayangkan apa yang dimaksud juga siswa termotivasi untuk belajar matematika. Penelitian ini akan mengetahui hasil belajar siswa dalam mempelajari matematika jika diberi perlakuan yang berbeda yaitu: (1) pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang yang menggunakan alat peraga (2) pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang yang tidak menggunakan alat peraga (3) apakah ada perbedaan pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang yang menggunakan alat peraga dengan pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang tanpa menggunakan alat peraga. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan memberikan dua jenis perlakuan yaitu pembelajaran matematika yang menggunakan alat peraga dan pembelajaran matematika yang tidak menggunakan alat peraga, kepada siswa kelas IX A dan IX B MTs Negeri Banjar Selatan Kota Banjarmasin. Setelah selesai perlakuan maka dilaksanakan tes akhir kemudian digunakan teknik uji-t untuk menguji hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar matematika siswa setelah diberikan pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang dengan menggunakan alat peraga dilihat dari hasil tes akhir dikualifikasikan cukup dengan nilai rata-rata 64,43. Hasil belajar matematika siswa setelah diberikan pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang yang tidak menggunakan alat peraga dilihat dari hasil tes akhir dikualifikasikan cukup dengan nilai rata-rata 56,42. Hasil uji - t menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar matematika siswa yang telah diberi pembelajaran Luas Bangun Ruang dengan menggunakan alat peraga dengan pembelajaran Luas Sisi Bangun Ruang yang tidak menggunakan alat peraga. Dari hasil uji - t tersebut diperoleh t > t atau 2,0366 > 1,999, sehingga H diterima dan H ditolak.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 14 Oct 2015 07:24
Last Modified: 14 Oct 2015 07:24
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2372

Actions (login required)

View Item View Item