Noor, Aulia (2023) Pelaksanaan Pembelajaran PJOK Materi Keterampilan Dasar Senam dengan Alat pada Peserta Didik Kelas V di MIS Pondok Karya Pembangunan Kuala Kapuas. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (247kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (184kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (562kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (492kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (380kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (579kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (221kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (335kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Berdasarkan observasi awal yang dilakukan peneliti di MIS Pondok Karya Pembangunan Kuala Kapuas pelaksanaan pembelajaran PJOK materi keterampilan dasar senam dengan alat terdapat kendala yaitu kendala dalam hal ini yaitu sarana dan prasarana yang digunakan pendidik tidak sesuai dengan alat yang seharusnya, akan tetapi dengan kreatifitas pendidik yang memanfaatkan alat sederhana yang ada di lingkungan sekolah pelaksanaan pembelajaran tetap terlaksana walaupun memakai alat yang sederhana. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah mendiskripsikan pelaksanaan pembelajaran PJOK materi keterampilan dasar senam dengan alat pada peserta didik kelas V di MIS Pondok Karya Pembangunan Kuala Kapuas dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif dalam bentuk deskriptif, yaitu memaparkan seluruh kejadian dan gejala-gejala yang muncul pada saat penelitian berlangsung, tentang pelaksanaan pembelajaran PJOK materi keterampilan dasar senam dengan alat pada peserta didik kelas V di MIS Pondok Karya Pembangunan Kuala Kapuas serta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian ini menggunakan metode induktif, yaitu data yang diperoleh dari wawancara, observasi dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah 1 orang pendidik mata pelajaran PJOK dan 10 orang peserta didik di kelas V. Teknik pengumpulan data yang diperoleh dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa Pelaksanaan Pembelajaran PJOK Materi Keterampilan Dasar Senam dengan Alat Pada Peserta Didik Kelas V di MIS Pondok Karya Pembangunan Kuala Kapuas, telah terlaksana dilihat dari perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. Namun pendidik mata pelajaran PJOK belum mencontohkan gerakan dasar bergantung karena merasa kesulitan dan pendidik juga masih kurang dalam pengelolaan kelas dan faktor-faktor yang mempengaruhinya; (1) faktor pendidik, (2) faktor peserta didik, (3) faktor sarana dan prasarana, dan (4) faktor lingkungan.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | FAHMI FAHMI FAHMI |
Date Deposited: | 24 Jul 2023 00:43 |
Last Modified: | 24 Jul 2023 00:43 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/24027 |
Actions (login required)
View Item |