EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Konsep al-Hayâ` pada Q.S. al-Qashash/28 Ayat 25 dalam Penafsiran Mufasir Klasik dan Modern (Studi Komparatif Tafsîr al-Thabarî dan Tafsir Fî Zhilâl Al-Qur`ân)

Nafisah, Hayatun (2023) Konsep al-Hayâ` pada Q.S. al-Qashash/28 Ayat 25 dalam Penafsiran Mufasir Klasik dan Modern (Studi Komparatif Tafsîr al-Thabarî dan Tafsir Fî Zhilâl Al-Qur`ân). Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf

Download (121kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (546kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (99kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (334kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (341kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (478kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (346kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (107kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (186kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (842kB)

ABSTRAK

Kemerosotan akhlak di negeri ini semakin memilukan, baik generasi muda maupun tua sama-sama terseret dalam arus modernisasi yang tiada berujung. Banyak muslimah yang juga terjebak dalam krisis moral ini. Rasa malu (al-hayâ`) yang seharusnya menjadi sifat utama setiap perempuan kini kian memudar, padahal malu merupakan salah satu cabang keimanan. Di dalam Al-Qur`an, Allah memberikan gambaran perempuan salihah yang memiliki rasa malu dan patut dijadikan teladan perempuan masa kini. Allah mengabadikannya pada Q.S. al�Qashash/28 ayat 25. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penafsiran mufasir klasik dan modern yang diwakili oleh al-Thabarî dan Sayyid Quthb mengenai al-hayâ` pada Q.S. al-Qashash/28 ayat 25, mengetahui persamaan dan perbedaan penafsiran antara keduanya, dan untuk mengetahui relevansi penafsirannya dalam kehidupan perempuan masa kini. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research) dengan pendekatan kualitatif dan metode komparatif (muqâran). Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa al-Thabarî dan Sayyid Quthb sepakat bahwa al-hayâ` pada diri seorang perempuan ditunjukkan dengan sikapnya yang senantiasa menjaga harkat dan martabatnya, yakni dengan menjaga dirinya dari pandangan laki-laki dan ucapannya yang baik ketika berkomunikasi dengan lawan jenis. Dan rasa malu ini pun harus dimiliki pula oleh laki-laki, yang ditunjukkan dengan sikap menundukkan pandangan dan menjaga ucapan ketika berkomunikasi dengan perempuan. Adapun perbedaan penafsiran antara kedua mufasir, yakni; (1) bentuk penafsiran al-Thabarî ialah bi al-ma`tsûr, sedangkan Sayyid Quthb bi al-ra`yî, (2) pendeskripsian karakter al-hayâ` yang berbeda, ini disebabkan oleh latar belakang kehidupan sosial antara kedua mufasir berbeda, (3) al-Thabarî berpendapat perempuan tersebut bernama Shaffûrâ, dan saudarinya bernama Layyâ, sedangkan Sayyid Quthb tidak menginformasikannya, (4) al�Thabarî tidak menarjih pendapat mana pun terkait nama ayah dari perempuan tersebut, sedang Sayyid Quthb menarjihnya dan berpendapat bahwa ayah perempuan tersebut bukanlah Nabi Syu’aib, melainkan orang tua lain dari Madyan, (5) menurut al-Thabarî alasan kedatangan perempuan tersebut kepada Mûsâ menyampaikan undangan ayahnya ialah karena ia dan saudarinya telah dibantu oleh Mûsâ dan ayahnya ingin membalasnya, sedang Sayyid Quthb berpendapat itu merupakan bentuk jawaban dari Allah terhadap doa Mûsâ yang sedang kesusahan. (6) al-Thabarî mengutip riwayat yang memuat perkataan Mûsâ kepada perempuan itu, “Berjalanlah di belakang saya, selanjutnya tunjukkanlah saya jalan”, sedangkan Sayyid Quthb terang-terangan menentangnya

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Depositing User: Sri Yuniarti Fitria
Date Deposited: 08 Aug 2023 01:39
Last Modified: 08 Aug 2023 01:39
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/24693

Actions (login required)

View Item View Item