Salehah, Muthia (2023) Gambaran Kepuasan Kerja Karyawan Rima Beauty Care Studio Kotabaru. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.
Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (387kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (435kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (601kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (672kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (366kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (545kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (226kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (446kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
Pada era globalisasi ini persaingan di dunia bisnis sudah semakin ketat. Negara Indonesia sedang menghadapi globalisasi ekonomi sehingga Indonesia mampu meningkatkan pembangunan disegala bidang. Sumber daya manusia merupakan modal dasar pembangunan nasional. Sehingga sumber daya manusia berperan sangat besar dalam kesuksesan organisasi. Kepuasan kerja bagi karyawan merupakan faktor yang penting karena kepuasan yang diperolehnya akan turut menentukan sikap positif terhadap pekerjaan. Ketidakpuasan kerja karyawan akan menyebabkan timbulnya berbagai masalah yang terjadi baik bagi diri karyawan itu sendiri maupun pada perusahaan tempat ia bekerja. Kepuasan kerja secara langsung berdampak pada kesehatan dan kesejahteraan individu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kepuasan kerja karyawan Rima Beauty Care Studio Kotabaru dan faktor apa saja yang mempengaruhi. Jenis dari penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dan dalam penelitian ini subjek berjumlah 2 orang dan 1 orang sebagai informan. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Pada penelitian kualitatif penguraian data melalui pengamatan atau observasi, wawancara, serta dokumentasi maupun penggabungan dari ketiga teknik tersebut biasa disebut dengan triangulasi. Menggunakan teknik analisis data di lapangan dengan menggunakan reduksi data, penyajian data, serta membuat sebuah kesimpulan. Berdasarkan dari hasil penelitian kepuasan kerja berdasarkan pekerjaan itu sendiri, kedua subjek bekerja di Rima Beauty Care Studio Kotabaru merasa puas, hal ini dapat dilihat pada kedua subjek yang bekerja atas kehendak sendiri, dan merasa senang dapat bekerja disini, subjek S mengungkapkan persepsi positif terhadap hubungan dengan atasan dan rekan kerja. Hal ini dapat menunjukkan adanya kepuasan kerja subjek S dalam aspek tersebut. Di sisi lain, subjek D mengekspresikan ketidakpuasan terhadap gaji yang diterima. Subjek D merasa bahwa gaji yang diberikan tidak sebanding dengan tingkat kesulitan dan kecermatan pekerjaan yang dilakukan. Adapun mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja di Rima Beauty Care Studio Kotabaru yaitu, Kesesuaian pekerjaan dengan minat dan keterampilan, rasa syukur, fasilitas yang disediakan oleh perusahaan, dan perhatian terhadap kesehatan karyawan.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Depositing User: | S.H SITI KURNIA YUSNI TAUFIK (ALM) |
Date Deposited: | 11 Aug 2023 02:17 |
Last Modified: | 11 Aug 2023 02:17 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/24787 |
Actions (login required)
View Item |