EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Meningkatkan Hasil Belajar Operasi Hitung Bilangan Bulat Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Siswa Kelas V MIS. Nurul Huda Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin Tahun Pelajaran 2010 / 2011

Sabariah, Sabariah (2011) Meningkatkan Hasil Belajar Operasi Hitung Bilangan Bulat Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Siswa Kelas V MIS. Nurul Huda Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin Tahun Pelajaran 2010 / 2011. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (267kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (683kB) | Preview

ABSTRAK

Sabariah. 2011. “Meningkatkan Hasil Belajar Operasi Hitung Bilangan Bulat Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Siswa Kelas V MIS. Nurul Huda Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin Tahun Pelajaran 2010 / 2011”. Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Antasari Banjarmasin. Pembimbing (I) : Dra.Hj. Sessi Rewetty Rivilla, M.M.Pd Pembimbing (II) : Siti Shalihah, S.Pd.M.S . Penelitian ini berangkat dari latar belakang perlunya dilakukan pembaharuan dalam peningkatan kreativitas mengajar guru dalam pengelolaan proses pembelajaran Matematika di Madrasah Ibtidaiyah sebagai respon semakin melemahnya kualitas belajar siswa. Dalam kegiatan pembelajaran, materi pembelajaran tidak kontekstual dan hasil belajar siswa rendah, baik pada proses maupun hasil belajarnya. Sebagian besar guru masih melaksanakan pembelajaran dengan pendekatan pembelajaran tradisional sehingga memerlukan upaya untuk memenuhi tuntutan KTSP. Keadaan tersebut berpotensi menimbulkan kejenuhan, kebosanan, serta menurunkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa. Berdasarkan uraian permasalahan di atas, melalui penelitian ini diharapkan guru mampu memainkan peran sebagai inovator pembelajaran. Tujuan penelitian untuk mengetahui peningkatan hasil belajar, aktivitas dan sikap siswa terhadap penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Subjek Penelitian Tindakan Kelas ini adalah siswa kelas V MIS. Nurul Huda Mantuil Kota Banjarmasin pada semester I tahun pelajaran 2010 / 2011 dengan jumlah siswa sebanyak 14 orang yang terdiri dari 8 siswa laki – laki dan 6 siswa perempuan. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan berupa tes, observasi, Kuisioner dan diskusi antar guru. Setelah pembelajaran dilaksanakan menggunakan model pembelajaran tipe STAD pada mata pelajaran matematika, diperoleh hasil penelitian bahwa memahami materi menggunakan model pembelajaran tipe STAD mempunyai pengaruh positif dalam hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Hal ini dapat dilihat dari beberapa hal yaitu: hasil belajar siswa pada siklus I rata – rata nilai siswa 56,43 kemudian meningkat pada siklus II yaitu rata-rata 75,72, aktivitas siswa pada siklus I rata-rata 70,01% dan pada siklus II meningkat menjadi 86,88%, dan sikap siswa menyatakan sangat setuju 45,54%, setuju 54,46% , kurang setuju 0% dan tidak setuju 0%. Berdasarkan hasil analisis data di atas dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif tipe STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran Matematika pada kelas V MIS. Nurul Huda Mantuil kecamatan Banjarmasin Selatan.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 11 Nov 2015 09:59
Last Modified: 11 Nov 2015 09:59
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2500

Actions (login required)

View Item View Item