Fadhil, Abdillah (2023) Implementasi Metode Deeniyat dalam Pembelajaran Materi Sirah di Maktab Deeniyat Darul Falah Sungai Andai Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
Pernyataan Keaslian Tulisan.pdf Download (120kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (89kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (89kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (238kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (302kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (90kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (187kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (64kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (190kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) |
ABSTRAK
Pendidikan merupakan proses budaya untuk meningkatkan harkat dan martabat manusia. Melalui pendidikan diharapkan dapat menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, di mana salah satu cirinya ditentukan oleh budi pekertinya. Dalam melakukan pembelajaran diperlukan metode yang dapat menunjang suatu pembelajaran. Oleh karena itu, seorang guru diharapkan dapat memilih dan menetapkan metode yang tepat dan sesuai dengan tujuan, materi, situasi, kondisi, dan kemampuan siswa yang berbeda-beda sehingga dapat menerapkan metode pembelajaran dengan baik dan tepat. Adapun metode yang dapat diterapkan dalam pembelajaran materi sirah salah satunya adalah metode deeniyat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan implementasi metode deeniyat dalam pembelajaran materi sirah di maktab deeniyat Sungai Andai Banjarmasin, serta apa saja faktor pendukung dan penghambat implementasi metode Deeniyat dalam pembelajaran materi sirah di maktab deeniyat Darul Falah Sungai Andai Banjarmasin. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian yaitu 3 orang pengajar dan 28 orang anak didik. Objek penelitian yaitu implementasi metode deeniyat dalam pembelajaran materi sirah, serta apa saja faktor pendukung dan penghambat implementasi metode deeniyat dalam pembelajaran materi sirah. Teknik pengumpulan data yaitu, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan beberapa tahap, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh dari analisis data dalam implementasi metode deeniyat dalam pembelajaran materi sirah di maktab deeniyat Sungai Andai Banjarmasin, yaitu ustadz/ah menjelaskan dengan metode ceramah dan melakukan sesi tanya jawab setelah pembelajaran dan kegiatan tersebut dilakukan selama 4 hari dalam 1 minggu dengan durasi waktu 1 jam, setelah itu dilakukan pengulangan pembelajaran sebelumnya pada 1 hari yang biasanya dilakukan pada hari Jum’at. Sedangkan factor pendukung dan penghambat yaitu terdapat pada anak didik, ustadz/ah, dan sarana prasarana.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education |
Depositing User: | Sri Yuniarti Fitria |
Date Deposited: | 05 Dec 2023 00:26 |
Last Modified: | 05 Dec 2023 00:26 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/25406 |
Actions (login required)
View Item |