Basri, Randi Akbar (2024) Kemampuan Membaca Al-Qur’an pada Siswa Kelas VIII SMPN 2 Pelaihari Tahun Ajaran 2023/2024: Analisis Berdasarkan Masa Awal Pengenalan Al-Qur’an. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN.pdf Download (58kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (227kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (597kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (666kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (940kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (132kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (231kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (2MB) |
ABSTRAK
SMPN 2 Pelaihari tidak hanya mengutamakan kepintaran dalam pelajaran umum, namun juga memperhatikan kehidupan spiritual siswa seperti adanya program pembiasaan membaca Al-Qur’an setiap pagi sebelum dimulai pembelajaran, yang mana program ini dipimpin oleh Guru PAI bersama perwakilan Siswa yang termasuk mahir dalam membaca Al-Qur’an. Skripsi ini mengemukakan tentang kemampuan membaca Al-Qur’an pada Siswa kelas VIII di SMPN 2 Pelaihari dengan analisis berdasarkan masa awal pengenalan Al-Qur’an Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan masa awal pengenalan Al-Qur’an Siswa kelas VIII SMPN 2 Pelaihari, Kemampuan Membaca Al-Qur’an Siswa kelas VIII SMPN 2 Pelaihari dalam melafalkan huruf Hijayah, kemampuan mengetahui Ilmu Tajwid, dan kemampuan membaca Al-Qur’an dengan Tajwid, serta Faktor pendukung dan penghambatnya. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII SMPN 2 Pelaihari yang terdiri dari 59 orang. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research), dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini diambil dengan cara observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Adapun teknik pengolahan data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada beragam masa awal pengenalan Al-Qur’an, yakni masa prasekolah, masa sekolah, dan masa remaja. Kemudian, nilai rata-rata kemampuan dari 59 orang siswa kelas VIII SMPN 2 Pelaihari dalam melafalkan huruf hijayah sesuai dengan Makhârij al-Huruf yaitu 79,15 dengan kategori kurang mampu. Adapun, nilai rata-rata kemampuan dari 59 orang siswa kelas VIII SMPN 2 Pelaihari dalam mengetahui Ilmu Tajwid yaitu 56,61 dengan kategori kurang mampu. Sedangkan, nilai rata-rata kemampuan dari 59 orang siswa kelas VIII SMPN 2 Pelaihari dalam membaca Al-Qur’an dengan Tajwid yaitu 60,17 dengan kategori kurang mampu. Selain itu, terdapat pula faktor pendukung dan penghambat, yakni terdiri dari faktor eksternal dan internal. Adapun untuk faktor eksternal seperti pengalaman belajar dan motivasi. Kemudian untuk faktor internal seperti keluarga dan sekolah.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | FAHMI FAHMI FAHMI |
Date Deposited: | 19 Jun 2024 07:04 |
Last Modified: | 19 Jun 2024 07:04 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/26738 |
Actions (login required)
View Item |