EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Konsep Analisis Mimpi Berdasarkan Interpretasi Mimpi Psikoanalisis Sigmund Freud dan Tafsir Mimpi Ilmuwan Islam Umar Khayyam

Hendri, Hendri (2024) Konsep Analisis Mimpi Berdasarkan Interpretasi Mimpi Psikoanalisis Sigmund Freud dan Tafsir Mimpi Ilmuwan Islam Umar Khayyam. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
1. Pernyataan Keaslian.pdf

Download (267kB)
[img] Text
2. Awal.pdf

Download (1MB)
[img] Text
3. Abstrak.pdf

Download (189kB)
[img] Text
4. Bab I.pdf

Download (620kB)
[img] Text
5. Bab II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
6. Bab III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
7. Bab IV.pdf

Download (547kB)
[img] Text
8. Bab V.pdf

Download (193kB)
[img] Text
9. Daftar Pustaka.pdf

Download (445kB)
[img] Text
10. Lampiran.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Interpretasi mimpi Sigmund Freud diperkenalkan pada abad ke-19 Masehi, namun jika melihat kepada agama Islam ternyata jauh sebelum itu sudah ada ilmuwan Islam yang sudah lebih dahulu terjun dalam hal mimpi, yaitu Umar Khayyam pada abad ke-12 Masehi dengan metode takwil mimpi yang mencoba menjelaskan mengenai konsep analisis mimpi. Maka, kedua tokoh ini mempunyai perbedaan yang signifikan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui konsep analisis mimpi berdasarkan interpretasi mimpi psikoanalisis Sigmund Freud, mengetahui konsep analisis mimpi berdasarkan tafsir mimpi ilmuwan Islam Umar Khayyam, dan mengetahui perbandingan konsep analisis mimpi berdasarkan interpretasi mimpi psikoanalisis Sigmund Freud dan tafsir mimpi ilmuwan Islam Umar Khayyam. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini berupa metode kualitatif dengan bentuk penelitian kepustakaan (library research). Sumber data dalam penelitian ini dibagi menjadi tiga, yaitu primer, sekunder, dan tersier. Sumber data primer berupa buku The Interpretation of Dreams dan Tafsir Mimpi Umar Khayyam. Sumber data sekunder berupa tulisan, kajian, hasil penelitian, keterangan-keterangan, dan laporan-laporan yang terdapat dalam artikel jurnal, skripsi, tesis, desertasi, dan buku-buku terkait dengan mimpi. Sedangkan, sumber tersier berupa kamus, ensiklopedia, dan indeks komulatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan beberapa langkah, yaitu menghimpun literatur, klasifikasi rujukan, pengutipan, cross check, dan mengelompokkan data. Teknik analisis data menggunakan analisis komparatif. Kemudian, dilakukan interpretasi data dan ditarik simpulan. Hasil temuan penelitian menunjukan konsep analisis mimpi berdasarkan interpretasi mimpi psikoanalisis Sigmund Freud mencakup definisi mimpi, fungsi mimpi, metode yang digunakan, distorsi mimpi, bahan mimpi dan sumber mimpi, kerja mimpi, proses psikologi mimpi, dan interpretasi mimpi oleh Sigmund Freud. Sedangkan, konsep analisis mimpi berdasarkan tafsir mimpi ilmuwan Islam mencakup definisi mimpi, metode yang digunakan, dan tafsir mimpi oleh Umar Khayyam. Perbandingan dari kedua konsep ini adalah konsep analisis mimpi Sigmund Freud lebih kompleks dibandingkan dengan konsep analisis mimpi yang dilakukan oleh Umar Khayyam. Sigmund Freud lebih menekankan kepada proses analisis, sedangkan Umar Khayyam lebih menekankan kepada mimpi-mimpi yang ditakwilkan

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Humaniora > Psikologi Islam
Depositing User: Mahyuddinnor S.I.Pust
Date Deposited: 14 Aug 2024 02:00
Last Modified: 14 Aug 2024 02:00
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/27712

Actions (login required)

View Item View Item