EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Partisipasi Keagamaan Remaja Putus Sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar

Khairilina, Khairilina (2013) Partisipasi Keagamaan Remaja Putus Sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (363kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (498kB) | Preview

ABSTRAK

Khairilina. 2013, Partisipasi Keagamaan Remaja Putus Sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Skirpsi, Jurusan Pendidiak Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah. Pembimbing : (I) Drs. H. Hamdan, M. Pd, (II) Drs. H. Suriagiri, M. Pd. Pendidikan di sekolah merupakan salah satu komponen yang bertujuan meningkatkan pembinaan dan pengembangan segi keagamaan yang tentunya mampu untuk mengarahkan sikap dan tindakan kearah yang lebih baik dan positif. Mengingat bahwa tidak semua para remaja bisa menyelesaikan pendidikannya di sekolah yang disebabkan oleh berbagai faktor, maka untuk mengatasinya dituntut perhatian yang serius serta penanganan yang baik dari semua pihak. Untuk menumbuhkan nilai-nilai agama pada diri remaja bukan hal yang mudah, apalagi pada masa remaja yang sedang mengalami putus sekolah. Oleh karena itu, perlu adanya suatu usaha atau pendekatan yang benar-benar tepat kepada mereka sehingga apa yang diberikan dapat diterimanya dengan baik. Untuk menumbuhkan nilai-nilai agama kepada para remaja, bisa dilakukan dengan jalan mengikutsertakan mereka secara langsung ke dalam kegiatan keagamaan. Bertitik tolak dari latar belakang tersebut maka penulis mengadakan penelitian dengan mengemukakan rumusan masalah yaitu bagaimana partisipasi keagamaan remaja putus sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi partisipasi keagamaan remaja putus sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Subyek dalam penelitian ini adalah remaja putus sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar yang berjumlah 20 orang. Sedangkan objek dari penelitian ini adalah partisipasi keagamaan remaja putus sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. Untuk keperluan pengumpulan data, penulis menggunakan angket, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Setelah data-data tersebut terkumpul kemudian diolah dengan menggunakan tehnik editing dan interprestasi data. Hasil temuan dari penelitian ini adalah bahwa partisipasi keagamaan remaja putus sekolah di Kecamatan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar dinilai sudah cukup aktif walaupun keaktifan remaja putus sekolah tersebut berbanding lurus dengan kurang aktifnya sebagian dari remaja putus sekolah itu sendiri. Dalam hal melaksanakan shalat lima waktu ada 90 % yang menyatakan selalu melaksanakan, dan untuk yang mengerjakan shalat secara berjama’ah ada 45 %. Mengenai sering tidaknya para remaja menghadiri pengajian agama (majelis ta’lim) responden yang menyatakan sering menghadirinya ada 25 % sedangkan yang tidak pernah ada 55 %. Untuk PHBI 85 % para remaja putus sekolah menyatakan sering menghadiri/mengikutinya. Sedangkan dalam hal membaca Alquran kebanyakan 40 % menyatakan tidak membacanya dan 35 % yang sering. Untuk kegiatan remaja mesjid 50 % menyatakan ikut dalam kegiatan tersebut. Aktifnya para remaja putus sekolah dalam kegiatan keagamaan ini tentunya disebabkan oleh beberapa faktor yang mempengaruhinya yaitu: Minat dari para remaja itu sendiri, tingkat pendidikan, dukungan dari orang tua, dan lingkungan.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 02 Dec 2015 21:48
Last Modified: 02 Dec 2015 21:48
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2985

Actions (login required)

View Item View Item