Ma’rifah, Ma’rifah (2025) Eksistensi Dukungan Sosial dan Budaya Religius dalam Manajemen Pendidikan Santri Broken Home di Pondok Pesantren Darul Hijrah Putri Martapura Kalimantan Selatan. Tesis, Pascasarjana.
|
Text
Pernyataan Ma'rifah.pdf Download (189kB) |
|
|
Text
Awalan Ma'rifah.pdf Download (691kB) |
|
|
Text
Abstrak Ma'rifah.pdf Download (245kB) |
|
|
Text
BAB I Ma'rifah.pdf Download (431kB) |
|
|
Text
BAB II Ma'rifah.pdf Restricted to Repository staff only Download (578kB) |
|
|
Text
BAB III Ma'rifah.pdf Download (348kB) |
|
|
Text
BAB IV Ma'rifah.pdf Download (513kB) |
|
|
Text
BAB V Ma'rifah.pdf Download (328kB) |
|
|
Text
Daftar Pustaka Ma'rifah.pdf Download (262kB) |
|
|
Text
Lampiran Ma'rifah.pdf Download (1MB) |
ABSTRAK
Santriwati broken home di Pondok Pesantren Darul Hijrah Putri Martapura menghadapi berbagai tantangan psikososial seperti rendahnya motivasi, kesulitan belajar, hingga perilaku menyimpang akibat kurangnya dukungan keluarga. Kondisi ini berpengaruh pada perkembangan karakter, prestasi akademik, dan kesejahteraan emosional mereka. Oleh karena itu, dibutuhkan peran pesantren dalam menyediakan dukungan sosial serta membangun budaya religius yang mampu menjadi penopang bagi santri broken home. Secara teoritis, penelitian ini berpijak pada konsep dukungan sosial yang mencakup aspek emosional, instrumental, informatif, dan penghargaan, serta teori budaya religius yang menekankan pembiasaan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari. Kedua teori tersebut dipadukan dengan pendekatan manajemen pendidikan berbasis POAC (Planning, Organizing, Actuating, Controlling), yang memungkinkan pesantren mengelola strategi pendampingan secara terstruktur bagi santriwati broken home. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi langsung, serta dokumentasi yang melibatkan santri broken home, guru, dan pengasuh sebagai informan. Analisis dilakukan secara deskriptif eksploratif untuk mengidentifikasi bentuk dukungan sosial, praktik budaya religius, serta bagaimana keduanya diterapkan dalam manajemen pendidikan di lingkungan pesantren. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dukungan sosial diwujudkan melalui bimbingan guru, konseling, perhatian emosional, serta dukungan teman sebaya, sedangkan budaya religius tercermin dalam disiplin ibadah berjamaah, pengajian, dan keteladanan pengasuh. Integrasi keduanya menciptakan lingkungan kondusif yang mampu meningkatkan rasa aman, motivasi belajar, serta pembentukan karakter religius santri broken home. Namun demikian, keterbatasan SDM, beban kerja pengasuh, dan stigma sosial masih menjadi kendala yang memerlukan penguatan program konseling dan pelatihan pendidik agar dukungan tersebut lebih efektif.
| Item Type: | Thesis (Masters) |
|---|---|
| Subjects: | L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Pascasarjana (Magister dan Dokter) > S2 Manajemen Pendidikan Islam |
| Depositing User: | Sri YF |
| Date Deposited: | 23 Jan 2026 01:54 |
| Last Modified: | 23 Jan 2026 01:54 |
| URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/30551 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |




