Utami, Via Ayu Putri (2010) Pelaksanaan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dengan Menggunakan Media Braille Di SDLB A Fajar Harapan Martapura. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
|
Text
BAB I.pdf Download (227kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (184kB) | Preview |
ABSTRAK
Via Ayu Putri Utami. 2010. Pelaksanaan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dengan Menggunakan Media Braille Di SDLB A Fajar Harapan Martapura. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing:(I) Dra. Hj. Rusdiana Hamid, M.Ag (II) Drs. Samdani, M.Fil.I. Pendidikan merupakan usaha yang dilakukan secara sadar dan terencana untuk memberikan bekal kepada peserta didik melalui kegiatan bimbingan, tuntunan, keteladanan, latihan disiplin dan pengawasan agar peserta didik menjadi dewasa jasmani dan rohani untuk peranannya dimasa depan. Pendidikan secara ideal bertujuan untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, memiliki intelektual dan skill ditopang oleh moral dan nilai-nilai keagamaan yang mantap. SDLB A Fajar Harapan Martapura adalah lembaga pendidikan formal khusus tunanetra yang memiliki media dan fasilitas lengkap, ini terlihat dari aplikasi siswa dalam menggunakan media Braille. Oleh karena itu penulis tertarik untuk meneliti lebih jauh terhadap SDLB A yang menyelenggarakan pendidikan agama Islam dengan menggunakan media Braille. Penelitian ini bermaksud menggali lebih jauh tentang bagaimana pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dengan menggunakan media Braille di Sekolah Dasar Luar Biasa A (tunanetra) Fajar Harapan Martapura Kabupaten Banjar dan bagaimana tingkat kemampuan siswa menggunakan media Braille dalam pembelajaran pendidikan agama Islam Di SDLB A Fajar harapan Martapura. Dari pokok permasalahan di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dengan menggunakan media Braille di SDLB A Fajar Harapan Martapura Kabupaten Banjar serta tingkat kemampuan siswa menggunakan media Braille dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SDLB A Fajar harapan Martapura Kabupaten Banjar. Subjek penelitian ini adalah satu orang guru agama Islam yang mengajar pendidikan agama Islam, kemudian satu orang guru media Braille dan siswa SDLB A dari kelas I sampai kelas VI yang berjumlah 15 orang pada tahun pelajaran 2009/2010. Objek dalam penelitian ini adalah pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam serta tingkat kemampuan siswa menggunakan media Braille dalam pembelajaran pendidikan agama Islam. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa pendidikan agama Islam dan pembelajaran media Braille di SDLB A Fajar Harapan Martapura ini terlaksana dengan cukup baik, hal tersebut terlihat dari kesuaian materi yang diberikan, relevannya metode yang digunakan guru agama tersedianya media pembelajaran dan fasilitas Braille, aktivitas siswa dengan guru serta evaluasi yang digunakan. Dari segi tingkat kemampuan siswa seperti aspek efektif menunjukkan bahwa kerajinan siswa dalam belajar dengan media Braille masih kurang, sehingga harus ditingkatkan
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 12 Dec 2015 01:12 |
Last Modified: | 12 Dec 2015 01:12 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/3315 |
Actions (login required)
View Item |