Basri, Hasan (2016) Retribusi Jasa Pasar Dalam Peremajaan Pasar Tradisional Milik Pemerintah Kota Banjarmasin. Skripsi, Syariah dan Ekonomi Islam.
|
Text
PERNYATAAN.pdf Download (104kB) | Preview |
|
|
Text
AWAL.pdf Download (812kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (6kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (572kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (356kB) |
||
|
Text
BAB III.pdf Download (106kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (122kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (7kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (10MB) | Preview |
ABSTRAK
Hasan Basri. 2015. Retribusi Jasa Pasar dalam Peremajaan Pasar Tradisional Milik Pemerintah Kota Banjarmasin, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing: (I) Dr. H. M. Hanafiah, M.Hum, (II) Hj. Rabiatul Adawiyah, S.Ag., M.Ag. Pasar tradisional terkesan kumuh, kotor, semrawut, bau dan seterusnya yang merupakan stigma buruk yang dimilikinya. Stigma yang melekat pada pasar tradisional secara umum dilatarbelakangi oleh fasilitas yang kurang memadai, sehingga mengakibatkan sebagian dari para pengunjung mencari alternatif tempat belanja lain, di antaranya mengalihkan tempat berbelanja ke pasar swalayan yang biasanya lebih mementingkan kebersihan dan kenyamanan sebagai dasar pertimbangan beralihnya tempat berbelanja. Dinas Pasar Kota Banjarmasin dituntut dalam rangka peningkatan mutu pelayanan kepada masyarakat termasuk penyediaan sarana dan prasarana perpasaran khususnya pasar tradisional. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris tentang retribusi jasa pasar dalam peremajaan pasar tradisional milik Pemerintah Kota Banjarmasin. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian studi lapangan dengan menggunakan jenis kualitatif. Subjek penelitian ini adalah pegawai yang bekerja pada Dinas Pasar Kota Banjarmasin dan para pengelola retribusi jasa pasar di Kota Banjarmasin. Objek penelitian ini adalah retribusi jasa pasar dalam peremajaan pasar tradisional milik Pemerintah Kota Banjarmasin. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: dokumentasi dan wawancara. Kemudian metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif untuk mendiskripsikan data-data yang dikumpulkan dari hasil dokumentasi dan wawancara selama peneliti mengadakan penelitian pada Dinas Kota Banjarmasin. Berdasarkan hasil penelitian bahwa pengelolaan retribusi jasa pasar di Kota Banjarmasin sudah dapat berjalan cukup baik termasuk realisasi penerimaan retribusi pasar di Kota Banjarmasin, dimana seluruh hasil retribusi pasar akan masuk ke kas daerah dan apabila ada sarana dan prasarana yang perlu perbaikan Cabang Dinas tinggal mengajukan permohonan dana. Pada tahun 2015, Dinas Pasar Kota Banjarmasin melakukan perbaikan dan revitalisasi terhadap pasar 15 dan merevitalisasi 2 pasar tradisional. Selain itu, Dinas Pasar Kota Banjarmasin juga memberikan bimbingan teknis kepada para pedagang bersama para pengelola pasar tradisional tentang cara berjualan yang baik, seperti mengupayakan dan memelihara kebersihan pasar, cara berdagang yang baik dengan penataan barang dagangan yang menarik pembeli dan pengelolaan pasar.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce |
Depositing User: | HASAN BASRI |
Date Deposited: | 15 Feb 2016 02:08 |
Last Modified: | 15 Feb 2016 02:08 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4141 |
Actions (login required)
View Item |