H. Jarni, H. Jarni (2013) Meningkatkan Kemampuan Siswa Melaksanakan Shalat Fardhu Melalui Metode Pembelajaran Demonstrasi Di Kelas II MIN Muning Baru Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Tarbiyah Dan Keguruan.
|
Text
BAB I.pdf Download (261kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (525kB) | Preview |
ABSTRAK
H. Jarni. 2013, Meningkatkan Kemampuan Siswa Melaksanakan Shalat Fardhu Melalui Metode Pembelajaran Demonstrasi Di Kelas II MIN Muning Baru Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan IAIN Antasari Banjarmasin. Pembimbing: Drs. Saadillah, M.Pd. Kata kunci: Metode Demonstrasi, Shalat, Pembelajaran Fiqih Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya peningkatan praktik ibadah shalat dengan menggunakan metode pembelajaran demonstrasi pada mata pelajaran Fiqih materi pokoknya tentang shalat fardhu di Kelas II MIN Muning Baru Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Metode pengumpulan data menggunakan lembar tes, observasi dan dokumentasi. Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisis statistic deskriptif. Subyek penelitian sebanyak 14 peserta didik. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan dalam 2 kali pertemuan untuk proses belajar mengajar dan 1 kali pertemuan untuk evaluasi hasil belajar. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas II MIN Muning Baru yang berjumlah 14 siswa. Dalam penelitian ini variabel yang diamati adalah peningkatan persentase aktivitas belajar siswa dan hasil belajar siswa yang diperoleh menggunakan lembar observasi dan tes evaluasi hasil belajar di setiap akhir siklus. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah apabila terjadi peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa yang ditandai dengan peningkatan persentase aktivitas dan hasil belajar siswa. Pada siklus I nilai rata-rata kemampuan praktek shalat fardhu dalam pembelajaran Fiqih dengan ketuntasan belajar sebesar 57,14%, kemudian pada siklus II meningkat menjadi 92,85%. Hasil tersebut menunjukkan bahwa metode demonstrasi terbukti dapat meningkatkan kemampuan praktek shalat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas belajar siswa meningkat setelah melaksanakan pembelajaran dengan model pembelajaran demonstrasi, yang dapat dilihat dari serangkaian tindakan mulai siklus 1 sampai siklus 2, terjadi peningkatan persentase disetiap aspek yang diamati. Hasil belajar siswa secara klasikal dengan menggunakan model pembelajaran demonstrasi juga meningkat disetiap siklusnya.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 26 Jul 2016 06:25 |
Last Modified: | 26 Jul 2016 06:25 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4575 |
Actions (login required)
View Item |