Fatmawati, Fatmawati (2011) Perbandingan Hasil Belajar Antara Pembelajaran yang Menggunakan Metode Demonstrasi dengan Pembelajaran yang Menggunakan Ekspositori dalam Materi Bangun Ruang Prisma Pada Siswa Kelas VI MIN Pemurus Dalam Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyan dan Keguruan.
|
Text
BAB I.pdf Download (162kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (586kB) | Preview |
ABSTRAK
Fatmawati. 2011. Perbandingan Hasil Belajar Antara Pembelajaran yang Menggunakan Metode Demonstrasi dengan Pembelajaran yang Menggunakan Ekspositori dalam Materi Bangun Ruang Prisma Pada Siswa Kelas VI MIN Pemurus Dalam Banjarmasin, Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Prof. Dr. H. Abdul Muthalib, (II) Analisa Fitria, S. Pd., M. Si. Penelitian ini bertolak dari pemikiran bahwa metode yang tepat dalam pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dalam materi bangun ruang prisma yang terdapat pada dimensi tiga, akan lebih memudahkan siswa dalam memahani materi tersebut jika metode pembelajaran yang digunakan adalah metode demonstrasi, karena siswa akan melihat bentuk konkrit bangun ruang dan lebih mudah dalam mengenali unsur-unsurnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara pembelajaran yang mengunakan metode demonstrasi dengan pembelajaran yang menggunakan metode ekspositori dalam materi bangun ruang prisma pada siswa kelas VI MIN Pemurus Dalam Banjarmasin. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field reseach). Peneliti langsung terjun kelapangan untuk mengajar dengan metode demonstrasi dan ekspositori. Setelah dilakukan pembelajaran peneliti melaksanakan tes akhir, dimana hasil tes itulah yang diolah dan dianalisis lebih lanjut. Dalam megumpulkan data-data, peneliti menggunakan teknik tes, dokumentasi, observasi, dan wawancara. Adapun yang menjadi subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VI. Dimana kelas yang bertindak sebagai kelompok kontrol adalah kelas VI A dan yang menjadi kelompok eksperimen adalah kelas VI B. Melalui teknik analisis komparasi kuantitatif yang menggunakan uji T, penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara pembelajaran yang mengunakan metode demonstrasi dengan pembelajaran yang menggunakan metode ekspositori dalam materi bangun ruang prisma pada siswa kelas VI MIN Pemurus Dalam Banjarmasin. Rata-rata nilai kelas eksperimen adalah 69 dan rata-rata kelas kontrol adalah 59.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 26 Jul 2016 03:33 |
Last Modified: | 26 Jul 2016 03:33 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4656 |
Actions (login required)
View Item |