Kumalasari, Kumalasari (2011) Upaya Peningkatan Keterampilan Wudhu Melalui Strategi the Power of Two Pada Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah Negeri Pemurus Dalam Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin. Skripsi, Tarbiyah dan Keguguran.
|
Text
BAB I.pdf Download (145kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (243kB) | Preview |
ABSTRAK
Kumalasari. 2011. Upaya Peningkatan Keterampilan Wudhu Melalui Strategi the Power of Two Pada Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah Negeri Pemurus Dalam Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin, Skripsi,.Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: (I) Dra. Hj. Salamah., M.Pd., (II) Dra. Raihanatul Jannah, M.Pd Kata Kunci : Meningkatkan, Pemahaman, Materi Wudhu, Strategi the Power of Two Penelitian ini berangkat dari pemikiran bahwa kemampuan memahami materi wudhu memerlukan pembiasaan sedini mungkin. Untuk itu dikembangkan proses pembelajaran yang menekankan kerjasama antar siswa dalam pasangan belajar untuk meningkatkan kemampuan praktik dan memperbaiki kesalahan berwudhu secara bersama-sama. Sebagai subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IA Madrasah Ibtidaiyah Negeri Pemurus Dalam Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin tahun pelajaran 2010/2011 sebanyak 24 orang (10 orang laki-laki dan 14 orang perempuan), 1 orang guru mata pelajaran PAI dan 1 orang observer. Tindakan kelas melalui penerapan strategi the power of two dilaksanakan dalam tiga siklus dengan masing-masing satu kali pertemuan atau pembelajaran selama 3 (2 x 35 menit). Sumber data diperoleh melalui guru, siswa dan teman sejawat. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, tes dan dokumenter yang kemudian dianalisis secara deskriftif kualitatif. Setelah dilakukan penelitian menunjukkan bahwa : Penerapan strategi the power of two dalam pembelajaran materi wudhu dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam mempraktekkan tatacara berwudhu. Kegiatan belajar secara berpasangan berfunssi efektif dalam meningkatkan pemahaman dan ketepatan praktik keenam rukun wudhu secara tepat dan lancar. Pada siklus pertama, kemampuan siswa mencapai rata-rata 72,66; klasifikasi sedang, meningkat pada siklus kedua mencapai 88; klasifikasi sangat mampu dan siklus ketiga mencapai 92,66; klasisikasi sangat mampu. Keberhasilan ini sejalan dengan meningkatnya a) Kualitas pengelolaan pembelajaran yang mencapai 92; kalsifikasi sangat baik. Guru mampu membimbing siswa dalam memahami ketentuan praktik berwudhu secara tepat, b) Aktivitas siswa dalam belajar mencapai 92,70; klasifikasi sangat aktif. Siswa mampu menunjukkan keaktifan belajar berpasangan secara dinamis, kolaboratif dan interaktif, c) Nilai hasil belajar yang menacapai rata-rata klasikal sebesar 9,08; klasifikasi sangat berhasil. Pemahaman siswa yang meningkat berkorelasi terhadap pencapaian nilai hasil belajar di atas KKM yang ditetapkan sebesar 70.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 25 Jul 2016 03:49 |
Last Modified: | 25 Jul 2016 03:49 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/4984 |
Actions (login required)
View Item |