EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Analisis Kinerja Perusahaan Dengan Menggunakan Analisa Rasio Keuangan Pada Perusahaan Yang Terdaftar Pada Jakarta Islamic Index (JII) Di Bursa Efek Indonesia

Naqiah, Zakiyyatun (2016) Analisis Kinerja Perusahaan Dengan Menggunakan Analisa Rasio Keuangan Pada Perusahaan Yang Terdaftar Pada Jakarta Islamic Index (JII) Di Bursa Efek Indonesia. Skripsi, Syariah dan Ekonomi Islam.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (175kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (150kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (449kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (828kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (100kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (93kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Zakiyyatun Naqiah. 2016. Analisis Kinerja Perusahaan Dengan Menggunakan Analisa Rasio Keuangan Pada Jakarta Islamic Index (JII) Di Bursa Efek Indonesia. Skripsi, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing: (I) Sa’adah, S.Ag., M.H., (II) Hariyanto, S.E., M.M. Kata Kunci: Manajemen keuangan, kinerja perusahaan, rasio keuangan, Pasar modal syariah, Ekonomi Islam Penelitian ini beranjak dari implementasi ekonomi Islam yang semakin berkembang khususnya di bidang lembaga keuangan syariah sehingga melahirkan pasar modal syariah. Bursa Efek Indonesia kemudian menyajikan index saham syariah yaitu Jakarta Islamic Index (JII). Index tersebut disajikan sesuai dengan kriteria syariah dan merupakan kapitalisasi pasar yang besar yang terus ditinjau dari sisi kesyariahannya juga rasio-rasio keuangan perusahaanya per periode. Namun seiring pergerakkan pasar serta perkembangan perusahaan yang terus bergulir, maka perlu kiranya untuk mengetahui kondisi perusahaan dari aspek fundamental. Tidak lain untuk mengetahui kondisi keuangan serta interprestasi perusahaan di masa yang akan datang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja perusahaan dengan menggunakan analisa rasio keuangan pada perusahaan yang terdaftar pada Jakarta Islamic Index (JII) di Bursa Efek Indonesia Jenis penelitian ini adalah penelitian dokumen, yakni pengumpulan data yang dilakukan dengan mempelajari dokumen atau arsip-arsip dari perusahaan ataupun data-data yang diperlukan berkenaan dengan analisis kinerja perusahaan dengan menggunakan analisa rasio keuangan pada perusahaan yang terdaftar pada Jakarta Islamic Index (JII) di Bursa Efek Indonesia. Hasil penelitian ini memberikan penjelasan bahwa seluruh perusahaan yakni terdiri dari 30 perusahaan memiliki prospek fundamental yang baik, namun demikian kiranya perusahaan tetap memperhatikan kriteria ideal likuiditas pada Jakarta Islamic Index (JII) yakni maksimum 90%.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HG Finance
Depositing User: ZAKIYYATUN NAQIAH Naqiah
Date Deposited: 25 Jul 2016 07:27
Last Modified: 25 Jul 2016 07:27
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/5582

Actions (login required)

View Item View Item