EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Pengaruh Penyesuaian Diri Terhadap Tingkat Stres Pada Santri Baru Di Pondok Pesantren Pendidikan Islam Parigi Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan HSS.

Yusuf, Muhammad Nurdin (2016) Pengaruh Penyesuaian Diri Terhadap Tingkat Stres Pada Santri Baru Di Pondok Pesantren Pendidikan Islam Parigi Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan HSS. Skripsi, Ushuluddin dan Humaniora.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (4MB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (637kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (157kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (322kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (361kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (493kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (545kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (162kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (222kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (799kB)

ABSTRAK

Muhammad Nurdin Yusuf, 1201451436: Pengaruh Penyesuaian Diri Terhadap Tingkat Stres Pada Santri Baru Di Pondok Pesantren Pendidikan Islam Parigi Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan HSS, Skripsi, Banjarmasin, Jurusan Psikologi Islam, Fakultas Ushuluddin & Humaniora, 2016, Pembimbing: (1) Maimanah, M. Ag (2) Mubarak, MA. Kata kunci: Penyesuaian Diri, Stres, Santri Baru Di Pondok Pendidikan Islam Parigi Pesantren Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan HSS. Setiap orang memiliki cara penyesuaian diri sendiri, ada yang dengan cepat menyesuaikan diri dilingkungan baru dan ada juga yang lambat. Dan stres pada santri baru juga berbeda-beda, tapi stres pada pada santri ini banyak ditahap normal. Selain itu pola kehidupan di pondok pesantren yang serba disiplin serta jadwal kegiatan yang lumayan banyak, menuntut santri harus bisa menyesuaikan diri agar bisa bertahan di lingkungan tersebut. Sementara itu santri juga dituntut untuk hidup mandiri terpisah dari orang tua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh penyesuaian diri terhadap tingkat stres pada santri baru di Pondok Pesantren Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan HSS. Metode penelitian menggunakan metode kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan skala penyesuaian diri dan skala stres. Subjek penelitian adalah santri baru yang mengikuti pembelajaran di Pondok Pesantren Pendidikan Islam Parigi Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan. Kelas satu Salafiah Wustha dan kelas dua Salafiah Wustha. Metodologi penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif. Variabel dalam penelitian ini ada 2 yakni penyesuaian diri (X) dan stres (Y). Alat pengumpulan data berupa skala model likert. Skala penyesuaian diri yang terdiri dari 53 item dan skala stres 45 item ini sudah di uji kevalidannya dan kereliabilitasannya, dengan nilai reliabel 0,765 untuk skala penyesuaian diri dan 0,831 untuk skala stres. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh, dengan jumlah subjek sebanyak 47 orang santri. Analisis data menggunakan uji korelasi dengan bantuan program SPSS 22.0 for windows. Hasil data kuantitatif menunjukkan bahwa tingkat penyesuaian diri terhadap tingkat stres pada santri baru di pondok pesantren Pendidikan Islam Parigi Habirau Tengah dominan berada dalam kategori sedang yaitu dengan persentase yang berbeda 74,46% untuk persentase penyesuaian diri dan 65,95 untuk persentase stres. Berdasarkan hasil analisis uji korelasi dengan menggunakan teknik Pearson’s Product Moment didapat nilai r hitung sebesar 0,422 dengan p value 0,002. Sementara nilai r tabel pada taraf 5% dengan N 47 adalah sebesar 0,33. Karena nilai r hitung yang didapat (0,422) > nilai r tabel (sig. 5% ; N 47 = 0,33) (p value < 0,01), hal ini berarti menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara penyesuaian diri terhadap tingkat stres pada santri baru di Pondok Pesantren Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan HSS

Item Type: Skripsi
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Depositing User: M. Nurdin Yusuf
Date Deposited: 28 Sep 2016 01:21
Last Modified: 28 Sep 2016 01:21
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/6687

Actions (login required)

View Item View Item