EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Peningkatan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Melalui Metode Polya Di Kelas II MIN Galagah Kabupaten Hulu Sungai Utara.

Taufiqurrahman, Taufiqurrahman (2015) Peningkatan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Melalui Metode Polya Di Kelas II MIN Galagah Kabupaten Hulu Sungai Utara. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (78kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (266kB) | Preview

ABSTRAK

Taufiqurrahman, 2014. Peningkatan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Melalui Metode Polya Di Kelas II MIN Galagah Kabupaten Hulu Sungai Utara. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing : Drs. H. Ahdi Makmur,M.Ag.,Ph.D. Kata kuci : Prestasi belajar, metode Polya, matematika Padamata pelajaran matematika dengan materi Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan banyak siswa yang menjawab dari 10 soal yang disediakan, hanya mampu dijawab 5-6 soal yang benar. Hal tersebut dikarenakan siswa hanya mendengarkan dan mencatat materi yang disampaikan oleh guru. Berdasarkan pengamatan, sebagian besar siswa kelas II, banyak mengalami kesulitan untuk menyelesaikan soal-soal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa kelas II semester 2 pada MIN Galagah pada mata pelajaran matematika materi penjumlahan dan pengurangan bilangan dengan menggunakan metode Polya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskripstif kualitatif Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakaan dalam dua siklus penelitian. Pada setiapsiklus terdiri atas dua kalipertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II MIN Galagah pada semester 2 tahun ajaran 2013/2014, dengan jumlah siswa 21 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh melalui teknik observasi dan tes tertulis, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah rata-rata dan persentasi. Hasil penelitian ini diperoleh (1) aktivitas siswa mengalamipeningkatan dari akhir siklus 1 ke akhir siklus II sebesar 60,36% menjadi 86,07%, jika pada siklus I ada beberapa komponen siswayang harus ditingkatkan yaitu kemampuan melaksanakan perencanaan, maka pada siklus II komponen tersebut sudah aktif dilaksanakan; (2) aktivitas guru juga mengalami peningkatan, yang mana pada akhir siklus I hanya mendapat 64,70% meningkat menjadi 92,94% pada akhir siklus II, hal kurang mendapat perhatian guru adalah memberi kesempatan kepada siswa untuk ikut berperan aktif, tetapi pada akhir siklus II sudah terlaksana dengan sangat baik; (3) hasil belajar siswa secara individu pada akhir siklus I mencapai rata-rata 72,14 meningkat pada akhir siklus II menjadi 87,14, sedangkan ketuntasan klasikal juga mengalami peningkatan, pada akhir siklus I ketuntasan klasikal mencapai 71,43% yang mana belum bisa dikatakan tuntas karena belum mencapai ketuntasan 85% meningkat menjadi 100% pada akhir siklus II. Pembelajaran dengan menggunakan metode Polya dapat meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa kelas II MIN Galagah pada mata pelajaran matematika, serta tingkat kemampuan kognitif anak sudah dapat diklasifikasikan sehingga memudahkan guru untuk membimbing siswa dalam pembelajaran.

Item Type: Skripsi
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Users 58 not found.
Date Deposited: 31 Jul 2015 23:00
Last Modified: 31 Jul 2015 23:00
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/865

Actions (login required)

View Item View Item