EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Analisis Manajemen Sumber Daya Manusia Bisnis Waralaba Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Cabang Banjarmasin Dalam Menjaga Reputasi Perusahaan.

Jodi, Pamungkas (2015) Analisis Manajemen Sumber Daya Manusia Bisnis Waralaba Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Cabang Banjarmasin Dalam Menjaga Reputasi Perusahaan. Skripsi, Syariah Dan Ekonomi Islam.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (277kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (330kB) | Preview

ABSTRAK

Jodi pamungkas.2015.Analisis Manajemen Sumber Daya Manusia Bisnis Waralaba Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Cabang Banjarmasin Dalam Menjaga Reputasi Perusahaan.Skripsi, jurusanEkonomiSyariah, FakultasSyariahdanEkonomi Islam. pembimbing(I) Dr. Muhaimin, S.ag, MA (II)Rohana Faridah, SE., MM Penelitian yang dilakukan penulis dilatarbelakangi oleh menjamurnya bisnis waralaba khususnya di daerah Banjarmasin, rumah makan ayam bakar wong solo sendiri sudah masuk ke daerah Kalimantan Selatan pada tahun 2006, dan sudah memiliki 20 gerai hingga tahun 2015. Apa yang sebenarnya membuat bisnsis waralaba memiliki prospek yang baik dan mendapatkan respon yang baik dari para kosnumen dari daerah Banjarmasin, dan penulis menyadari bahwa keberhasilan sebuah bisnis tidak terlepas dari manusia yang ada di dalamnya, manusia sebagai pengatur sekaligus yang menjalankan sebuah bisnis. Tujuan dari penelitian yang dilakukan penulis adalah untuk mengetahui bagaimana manajemen sumber daya manusia rumah makan Ayam Bakar Wong Solo sebagai bisnis waralaba yang menerapkan sistem Islami dan apakah berkaitan dengan reputasi baik mereka di mata para konsumen. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan yang bersifat kualitatif, dimana peneliti melakukan wawancara pribadi langsung kepada pihak pengelola rumah makan Ayam Bakar Wong Solo yang berkaitan, dan menggunakan data sekunder sebagai pelengkap berupa dokumen resmi yang berasal dari pihak pengelola rumah makan. Dalam penelitian ini penulis menemukan bahwa pihak rumah makan Ayam Bakar Wong Solo baik dalam pengaturannya secara umum ataupun pengaturan manajemen sumber daya manusia secara khususnya, mereka menekankan aspek islami yang sudah menjadi identitas mereka sejak awal berdirinya rumah makan Ayam Bakar Wong Solo.Akhlak yang baik sebagai pondasi utama bagi para karyawan di dalam dipercayai dapat membuat rumah makan Ayam Bakar Wong Solo menjadi berkualitas, baik dari segi pelayanan ataupun kualitas makanan yang tersedia. Mengusung moto halalan thayibban, pihak wong solo sangat menjaga kualitas makanan baik dari segi bahan yang berkualitas dan terjamin kehalalannya. Dalam memberdayakan manusia yang ada di dalam perusahaan pihak wong solo juga memberikan kegiatan positif dengan tema keagamaan, hal ini dilakukan sebagai pendidikan sekaligus motivasi untuk para karyawan yang bekerja di rumah makan Ayam Bakar Wong Solo.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Mrs. Murtini UIN
Date Deposited: 03 Aug 2015 05:09
Last Modified: 03 Aug 2015 05:09
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/922

Actions (login required)

View Item View Item