EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Optimalisasi Penyaluran Zakat Melalui Program Zakat Community Development (ZCD) di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Banjarmasin Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Mustahik

Fachrurrozi, Rio (2022) Optimalisasi Penyaluran Zakat Melalui Program Zakat Community Development (ZCD) di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Banjarmasin Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Mustahik. Skripsi, Ekonomi dan Bisnis Islam.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (46kB)
[img] Text
AWALAN.pdf

Download (609kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (40kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (270kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (514kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (130kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (427kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (45kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (176kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi karena belum berkembangnya usaha binaan Baznas pada program Zakat Community Development (ZCD), dilihat dari tahun 2019- 2022 hanya terdapat satu usaha binaan Baznas yaitu usaha kerupuk udang di Kelurahan Pelambuan RT. 55 Kecamatan Banjarmasin Barat. Hal ini sangat disayangkan, melihat banyaknya potensi yang bisa dilakukan Baznas Kota Banjarmasin dalam menyejahterakan mustahik di Kota Banjarmasin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya optimalisasi penyaluran zakat program Zakat Community Development (ZCD) di Baznas Kota Banjarmasin, kendala dan solusi dalam penyaluran program ZCD, serta gambaran kesejahteraan mustahik sebelum dan sesudah menerima program. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian ini di Baznas Kota Banjarmasin. Pada penelitian ini yang menjadi informan adalah Kepala Bidang Pendistribusian Baznas dan beberapa mustahik penerima program ZCD. Metode pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pertama; upaya optimalisasi penyaluran zakat program ZCD yakni dengan memaksimalkan SDM dan SDA, melakukan pendampingan dan pelatihan usaha serta evaluasi. Kedua; adapun kendala yang dihadapi pada mindset Sumber Daya Manusia (SDM), komitmen mustahik, dan masih kurangnya kerja sama antar kelompok. Ketiga; 3 dari 3 orang mustahik penerima program ZCD masuk kategori miskin material dan tidak ada satupun yang masuk kategori sejahtera baik sebelum dan sesudah menerima program, maka di simpulkan penyaluran program ZCD masih belum bisa di katakan optimal.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Depositing User: Pramubakti Syanie Raisya Hani
Date Deposited: 25 Oct 2022 00:07
Last Modified: 25 Oct 2022 00:07
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/20921

Actions (login required)

View Item View Item