EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI ASYNCHRONOUS E-LEARNING BERBASIS PLATFORM ALEF

Rivilla, Sessy Rewetty HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI ASYNCHRONOUS E-LEARNING BERBASIS PLATFORM ALEF. Laporan Penelitian. Lp2m, Banjarmasin.

[img] Text
Revisi6 Laporan Penelitian BKD Ibu Sessi 21 Januari.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Kendala yang dihadapi guru ketika menggunakan Synchronous E-learning pada pembelajaran matematika berdampak pada kurang maksimalnya hasil belajar siswa. Asynchronous E-Learning berbasis Platform Alef menjadi salah satu solusi untuk mengatasi kendala tersebut. Pendekatan Asynchronous E-Learning berbasis Platform Alef merupakan gabungan teknik belajar mandiri dengan interaktivitas asinkron untuk memenuhi kebutuhan belajar siswa dari jarak jauh. Dengan pendekatan ini, siswa dapat mengakses berbagai sumber belajar atau konten materi dimana saja dan kapan saja. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika siswa sebelum dan sesudah menggunakan Asynchronous E-Learning berbasis Platform Alef pada pembelajaran matematika. Jenis penelitian ini merupakan pre-eksperimental design bentuk one-group pretestposttest design. Populasi dari penelitian adalah siswa kelas VII MTsN 1 Banjar tahun pelajaran 2022/2023 dengan jumlah 152 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yang melibatkan 31 siswa kelas VII B sebagai sampel pennelitian. Data penelitian dikumpulkan melalui tes, wawancara dan dokumentasi. Data sampel diolah dengan analisis deskriptif dan uji paired sample T- test. Kriteria pengujian dari uji paired sample t-test yaitu, jika diperoleh nilai Sig. (2-tailed) < 0,05, maka �� diterima dan �� ditolak. Sebaliknya, jika nilai Sig. (2-tailed) > 0,05, maka dan �� ditolak dan �� diterima. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar matematika siswa sebelum dan sesudah menggunakan Asynchronous E-Learning berbasis Platform Alef.

Item Type: Laporan Penelitian
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Dr Ahdie Anwary
Date Deposited: 24 Jan 2023 06:59
Last Modified: 24 Jan 2023 06:59
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/21874

Actions (login required)

View Item View Item