Amalia, Nida (2011) Strategi Pemasaran Gadai Emas Pada Bank BRI Syariah Cabang Banjarmasin. Skripsi, Syariah Dan Ekonomi Islam.
|
Text
BAB I.pdf Download (318kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (378kB) | Preview |
ABSTRAK
Nida Amalia. 2011. Strategi Pemasaran Gadai Emas Pada Bank BRI Syariah Cabang Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Ekonomi Islam, Fakultas Syariah. Pembimbing: (I) Rahman Helmi, S. Ag, MSI (II) Yulia Hafizah, MEI. Penelitian ini beranjak dari semakin banyaknya lembaga keuangan bank maupun non bank yang membuka jasa pelayanan produk gadai emas. Oleh karena itu, lembaga-lembaga tersebut harus mempunyai strategi-strategi untuk menarik hati calon nasabahnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: strategi pemasaran yang digunakan oleh Bank BRI Syariah Cabang Banjarmasin dalam memasarkan produk gadai emasnya, kendala dalam memasarkan dan tinjauannya dari perspektif pemasaran Islami. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan studi kepustakaan. Data yang terkumpul dianalisis secara kualitatif. Dari hasil penelitian yang dianalisis secara kualitatif, menghasilkan temuan Bank BRI Syariah telah melakukan pemasaran, baik itu bauran pemasaran yang terdiri dari strategi produk, harga, distribusi, promosi, orang, bukti fisik, dan proses. Adapun yang menjadi andalan Bank BRI Syariah dalam memasarkan produknya, yakni dengan menggunakan strategi promosi melalui personal selling (seminar) dan strategi harga. Namun masih ada kekurangan salah satunya masih kurangnya promosi yang dilakukan. Kegiatan Bank BRI Syariah Cabang Banjarmasin dalam memasarkan produk gadai emasnya, baik dari segi pemasaran yang digunakan dan cara menghadapi kendala, telah sesuai dengan apa yang diajarkan dalam teori syariah marketing (pemasaran Islami).
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Depositing User: | Users 62 not found. |
Date Deposited: | 14 Oct 2015 07:12 |
Last Modified: | 14 Oct 2015 07:12 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2334 |
Actions (login required)
View Item |