EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Peranan PT Bank Syariah BRI Cabang Banjarmasin Dalam Meningkatkan Usaha Mikro Masyarakat Di Kota Banjarmasin

Alia, Jum’atul (2009) Peranan PT Bank Syariah BRI Cabang Banjarmasin Dalam Meningkatkan Usaha Mikro Masyarakat Di Kota Banjarmasin. Skripsi, Syariah Dan Ekonomi Islam.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (256kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (383kB) | Preview

ABSTRAK

Jum’atul Alia. 2009. Peranan PT Bank Syariah BRI Cabang Banjarmasin Dalam Meningkatkan Usaha Mikro Masyarakat Di Kota Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Ekonomi Islam, Fakultas Syariah. Pembimbing: (1) Drs. H.M. Nur Maksum, MSI, (II) Mahmud Yusuf, SHI, MSI. Penelitian ini bertolak dari permasalahan penelitian bahwa pentingnya bank syariah dalam membantu meningkatkan usaha mikro dengan memberikan modal, karena perkembangan usaha mikro sering terkendala masalah permodalan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar peran BRI Syariah dalam meningkatkan usaha mikro masyarakat di kota Banjarmasin, usaha-usaha yang sudah di lakukan dan akan dilakukan BRI Syariah dalam meningkatkan usaha mikro masyarakat di kota Banjarmasin serta mengetahui faktor-faktor pendukung dan kendala BRI Syariah dalam meningkatkan usaha mikro masyarakat. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dalam bidang ekonomi perbankan. Karenanya,untuk memperoleh data yang diperlukan penulis melakukan survey langsung ke BRI Syariah Cabang Banjarmasin untuk mendapatkan jawaban dari rumusan masalah. Penelitian ini menghasilkan: Pertama: Peranan BRI Syariah dalam meningkatkan usaha mikro masyarakat di kota Banjarmasin memberikan ketahanan dari sistem perekonomian yang telah ada pada saat ini. Dengan adanya bantuan dari BRI Syariah, masyarakat mendapatkan kemudahan dalam mendapatkan pinjaman yang dapat digunakan untuk meningkatkan usaha yang dijalankan. Kedua: Usaha yang dilakukan BRI Syariah dalam meningkatkan usaha mikro di kota Banjarmasin cukup banyak, diantaranya adalah memberikan modal dengan limit paling banyak Rp 50.000.000,00, pembuatan iklan, keterbukaan terhadap berbagai pihak yang ingin berbisnis dan memberi sarana yang bisa memenuhi kebutuhan masyarakat serta bekerja sama dengan BMT untuk memperluas jangkauan. Ketiga: Faktor pendukung dari BRI Syariah dalam meningkatkan usaha mikro masyarakat diataranya lokasi yang mudah di jangkau, sistem yang diterapkan di BRI Syariah seperti produk, prosedur, sistem akuntansi, serta supervisi dirancang sedemikian rupa sehingga menjadi sangat sederhana, efisien dan efektif, serta para pegawai di training terlebih dahulu sebelum melaksanakan tugas mereka masing-masing. Dan kendalanya adalah keterbatasan SDM yang memahami produk dan sistem syariah, adanya agunan yang diberlakukan oleh undang-undang perbankan, kesulitan menarik kembali dana apabila terjadi wan prestasi.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 16 Oct 2015 08:29
Last Modified: 16 Oct 2015 08:29
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/2394

Actions (login required)

View Item View Item