EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Kecenderungan Kajian Syarah Hadis Ulama Banjar [Telaah Literatur Syarah Hadis Terpublikasi]

Nirwana, Dzikri and Saifuddin, Saifuddin (2016) Kecenderungan Kajian Syarah Hadis Ulama Banjar [Telaah Literatur Syarah Hadis Terpublikasi]. In: International Conference On Social and Intellectual Transformation of the Contemporary Banjarese, 09-11 Agustus 2016, Banjarmasin.

[img] Text
Kecenderungan Kajian Syarah Hadis Ulama Banjar.pdf

Download (963kB)

ABSTRAK

Sampai sekarang, studi hadis termasuk salah satu bidang kajian keislaman yang sangat penting dan sekaligus menantang. Sisi pentingnya terletak pada kedudukan hadis sebagai salah satu sumber otoritatif ajaran Islam setelah al-Qur’an. Sementara pada sisi lain, pengembangan pemahaman terhadap hadis ternyata jauh lebih kompleks dan berat ketimbang al-Qur’an. Pemahaman terhadap al-Qur’an [baca: tafsir] dapat begitu terbuka luas tanpa harus merasa khawatir terhadap berkurangnya otoritas al-Qur’an sebagai pedoman hidup umat Islam. Lain halnya dengan hadis, kebanyakan ulama lebih cenderung untuk mengendalikan diri dan mengutamakan sikap segan dalam melakukan kajian ulang dan pengembangan pemahaman terhadap hadis. Padahal perubahan kehidupan masyarakat global menghendaki perlunya pembaharuan pemahaman terhadap hadis. Dengan mengembangkan pemahaman terhadap hadis inilah, maka ‘spirit’ kandungan hadis dapat teraktualisasikan dalam kehidupan, atau dengan kata lain, hadis akan dapat berinteraksi dalam segala waktu dan zaman. Dari telaah terhadap mazhab dan corak syarah hadis ulama Banjar pada penelitian ini, dapat diketahui bahwa karya-karya syarah hadis ulama Banjar memiliki kecenderungan mayoritas ulama hadis (al-ittijāh jumhūr ‘ulamā’ al-hadīts) pada aspek al-riwāyah-nya.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
Depositing User: Mr. Moch. Isra Hajiri
Date Deposited: 19 Aug 2016 01:10
Last Modified: 19 Aug 2016 01:10
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/6241

Actions (login required)

View Item View Item