EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Implementasi Supervisi Akademik Pengawas Dalam Meningkatkan Kinerja Guru Pendidikan Agama Islam (Pai) Di Sma Kabupaten Kapuas

Widuri, Hidayati (2017) Implementasi Supervisi Akademik Pengawas Dalam Meningkatkan Kinerja Guru Pendidikan Agama Islam (Pai) Di Sma Kabupaten Kapuas. Tesis, Pascasarjana.

[img] Text
PERNYATAAN.pdf

Download (265kB)
[img] Text
AWAL.pdf

Download (542kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (92kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (485kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (682kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (200kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (701kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (148kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (237kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

ABSTRAK

Hidayati Widuri; Implementasi Supervisi Akademik Pengawas dalam Meningkatkan Kinerja Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Kabupaten Kapuas, di bawah bimbingan I : Prof. Dr. H. Kamrani Buseri M.A dan II Dr. Hj. Sessi Rewetty Rivilla, M.M.Pd,Tesis, Program Studi Pendidikan Agama Islam, pada Pascasarjana UIN Antasari Banjarmasin, (2017). Kata Kunci : Implementasi, Supervisi Akademik, Pengawas, Kinerja Guru PAI Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam melaksanakan kinerjanya tidak bisa terlepas oleh adanya supervisi terutama dalam hal supervisi akademik. Fokus penelitian adalah membahas perencanaan, pelaksanaan, penilaian hasil supervisi akademik dan upaya pengawas dalam meningkatkan kinerja guru PAI di SMA Kabupaten Kapuas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dalam pengumpulan data penulis menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data dalam penelitian ini adalah 2 orang Pengawas mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di tingkat SMA dan 6 orang guru Pendidikan Agama Islam di SMA Kabupaten Kapuas. Hasil temuan dari penelitian ini adalah Pengawas sudah membuat Program Tahunan, Program Semester, dan Rencana Kepengawasan Akademik (RKA) yang terdiri dari Model Pemantauan, Penilaian dan Pembinaan guru PAI dan jadwal kunjungan pembinaan ke sekolah tetapi belum disosialisasikan ke sekolah binaan, baik guru dan kepala sekolah, karena pengawas sering tidak dapat menyesuaikan jadwal yang sudah dibuat karena terbentur jadwal lain, Jadi pengawas belum sepenuhnya membuat perencanaan supervisi akademik, teknik supervisi yang digunakan adalah individu yaitu kunjungan kelas, Teknik Kelompok melalui Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), pendekatan yang digunakan langsung dan tidak langsung tergantung kondisi dilapangan. Namun belum efektif karena tidak dilaksanakan secara intensif kepada guru-guru binaan. Untuk menyikapi dengan supervisi yang dilakukan oleh kepala sekolah dan guru-guru senior. Faktor-faktor pendukung diantaranya adalah: motivasi pengawas, komitmen pengawas, kemampuan pengawas, dan komunikasi. Faktor penghambatnya adalah seleksi, latihan dan pengembangan yang kurang di ikuti pengawas, luasnya daerah binaan, jadwal kerja yang belum teroganisir dan faktor usia yang pengawas yang sudah masuk usia pensiun. Pengawas ada yang sudah melakukan penilaian hasil supervisi akademik terhadap guru PAI namun, karena belum mengacu pada petunjuk yang telah ditetapkan yaitu berdasarkan Badan Standar Nasional Pengelolaan Pendidikan (BSNP) dan belum sepenuhnya ditemukan bukti fisik dokumen,hanya terdapat pada laporan bulanan saja. Upaya dalam meningkatkan kinerja guru PAI SMA di Kabupaten Kapuas dari pengawas PAI sudah berjalan meskipun belum efektif karena yang selama ini guru dan sekolah yang berinisiatif untuk melakukan pembimbingan dan pembinaan serta ikut serta dalam kegiatan yang mampu meningkatkan kinerja guru PAI

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Hidayati Widuri
Date Deposited: 09 Aug 2017 02:06
Last Modified: 09 Aug 2017 02:06
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/8317

Actions (login required)

View Item View Item