EMPOWERS IDR

Penelusuran Data IDR

Telusuri data di dalam IDR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (Advanced).
Update Data IDR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IDR dalam seminggu terakhir.
Pedoman Unggah Mandiri

Sebelum mengupload dokumen, pastikan membaca Pedoman Unggah Mandiri untuk Depositor.
Traffic Pengunjung

Lihat traffic IDR kami. Dari mana mereka datang, device yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses, cari dan lainnya

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen di Lotte Mart Banjarmasin

Royani, Ahmad (2015) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen di Lotte Mart Banjarmasin. Skripsi, fakultas Syariah dan Ekonomi Islam.

[img]
Preview
Text
bab 1.pdf

Download (127kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab IV.pdf

Download (326kB) | Preview

ABSTRAK

Ahmad Royani, 2014. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian Konsumen di Lotte Mart Banjarmasin, Skripsi, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing: (1) Drs. H. M. Nur Maksum, M. S. I (II) H. Abdul Gafur, MA Penelitian ini di latarbelakangi oleh adanya pola perilaku konsumen terhadap suatu keputusan dalam memilih tempat berbelanja, dan akibat dari adanya perubahan tersebut banyaknya berkembang pasar modern di Banjarmasin. Ada empat faktor yang mempengaruhi keputusan konsumen, yaitu: faktor pribadi, lokasi, produk, dan pelayanan. Jenis penelitian ini adalah field research, adapun sifat penelitan ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh konsumen di Lotte Mart Banjarmasin. Dalam penelitian ini tidak seluruh populasi diambil, melainkan hanya sebagian dari populasi. Teknik pengambilan sampelnya menggunakan Non Probability Sampling, dan metode pengambilan sampelnya menggunakan Accidental Sampling. Sampel yang diperlukan dalam penelitian ini yaitu sebanyak 80 sampel. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa ada pengaruh faktor budaya, sosial, pribadi dan psikologi secara simultan atau bersama-sama terhadap keputusan pembelian konsumen di Lotte Mart Banjarmasin, dilihat dari hasil uji F, nilai F hitung adalah sebesar 21,322 sementara F tabel sebesar 2,493. Sedangkan nilai sig yang diperoleh adalah sebesar 0,00 dan nilai = 5 % atau 0,05. Ini menunjukkan bahwa F hitung lebih besar dibandingkan F tabel, dan nilai sig yang diperoleh lebih kecil dibandingkan nilai . Secara parsial ada dua faktor yang berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen di Lotte Mart Banjarmasin yaitu, faktor produk dan pelayanan, sedangkan faktor pribadi dan lokasi tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen di Lotte Mart Banjarmasin.

Item Type: Skripsi
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Depositing User: Users 62 not found.
Date Deposited: 04 Aug 2015 04:50
Last Modified: 04 Aug 2015 04:50
URI: http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/1035

Actions (login required)

View Item View Item