Rezeki, Muhammad (2021) Pemberian Penguatan pada Materi Pembelajaran Aqidak Akhlak di MAN 4 Banjar. Skripsi, Tarbiyah dan Keguruan.
Text
PERNYATAAN.pdf Download (792kB) |
|
Text
AWAL.pdf Download (1MB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (439kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (703kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (826kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (627kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Download (739kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (505kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (465kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (9MB) |
ABSTRAK
Agar dapat mencapai tujuan dalam pembelajaran, seorang guru harus memiliki kompetensi untuk menunjang pencapaian tujuan tersebut. Salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru adalah keterampilan memberi penguatan. Sehingga dapat memotivasi siswa dalam kegiatan belajar mengajar dan dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Penguatan merupakan cara digunakan oleh seorang pegajar/pendidik dalam kegiatan belajar dan merealisasikan pada penguatan dalam belajar. Tujuan penelitian ini mengatahui materi penguatan, cara-cara penerapan penguatan, penerapan penguatan, faktor pendukung pemberian penguatan dan faktor penghambat pemberian penguatan pada materi pembelajaran Aqidah Akhlak di MAN 4 Banjar. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 2 (dua) guru mata pelajaran Aqidah Akhlak di kelas XII dan perwakilan siswa di MAN 4 Banjar, sedangkan objek penelitian ini adalah data yang berkenaan dengan materi penguatan, cara-cara penerapan penguatan, penerapannya, faktor pendukung pemberian penguatan dan faktor penghambat pemberian penguatan pada materi pembelajaran Aqidah Akhlak di MAN 4 Banjar. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data melalui tahapan editing, klasifikasi data, interpretasi data dan analisis data. Berdasarkan analisis data disimpulkan pemberian penguatan pada materi pembelajaran Aqidah Akhlak di MAN 4 Banjar yaitu memberi penguatan yang jelas dan waktu yang tepat dalam memberikan arahan kepada peserta didik, pujian dan motivasi kepada peserta didik yang berprestasi dan suasana belajar yang disenangi oleh peserta didik mendapatkan nilai lebih dengan pujian-pujian yang tepat, memberikan senyuman dan acungan jempol terhadap peserta didik, menyebut nama dan kelompok yang unggul dan mendapatkan nilai lebih dengan pujian. Faktor pendukung dan penghambat pemberian penguatan pada materi pembelajaran Aqidah Akhlak di MAN 4 Banjar terdiri faktor guru, siswa, lingkungan, sarana dan prasarana. Faktor penghambat pemberian penguatan pada materi pembelajaran Aqidah Akhlak di MAN 4 Banjar terdiri dari faktor lingkungan, sarana & prasarana dan waktu.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | NUR KAMARI NUR KAMARIAH NUR KAMARIAH |
Date Deposited: | 03 Feb 2021 03:37 |
Last Modified: | 03 Feb 2021 03:37 |
URI: | http://idr.uin-antasari.ac.id/id/eprint/15220 |
Actions (login required)
View Item |